KARAWANGPEKA-.Komisi D DPRD meminta Pemkab Karawang untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat, khusunya fungsi Puskesmas di beberapa kecamatan.(19/2/2017).

Wakil Ketua Komisi D DPRD Karawang, Endang Sodikin mengatakan, peningkatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat harus terus dilakukan. Sehingga masyarakat, terutama yang jauh dengan posisi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Karawang, bisa mendapatkan pelayanan kesehatan secara khusus dengan cepat.

"Beberapa Puskesmas di Kabupaten Karawang kami dorong agar terus meningkatkan perawatan. Puskesmas-puskesmas yang belum melakukan rawat inap, harus segera melakukan rawat inap" jelas, Endang Sodikin.

Dia mengaku memang sebagian besar Puskesmas di Kabupaten Karawang sudah menerapkan sistem perawatan pasien rawat inap. Namun hal tersebut belum bisa dilakukan oleh sejumlah puseksmas tertentu di Kabupaten Karawang.

"Kita sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk hal itu. Kedepan kita dorong agar seluruh Puskesmas di Kabupaten Karawang menerapkan sistem rawat inap," pungkasnya. (oca).