Karawang, PEKA - Festival Olahraga SMK Iptek Cilamaya (Fortex) 24-26/3 kemarin. Sedikitnya 25 SMP Negeri dan swasta ikuti lomba yang mempertandingkan 3 cabang olahraga ini.

SMK Iptek Cilamaya
Ketua panitia Fortek SMK Iptek Cilamaya, Edi Santoso S.pd mengatakan, Fortek tahun ini mengambil tema "Berikan Kemampuan terbaik dan jagalah sportifitas dalam setiap pertandingan", diharapkan menjadi ajang kompetisi yang baik antar SMP dilingkungan sekitar SMK Iptek Cilamaya. 

Kegiatan yang dilangsungkan 3 hari berturut-turut ini, mempertandingkan cabang Volly, Basket dan Futsal antar SMP/Mts, wal hasil sebanyak 25 SMP ambil bagian dalam kegiatan ini, baik dari Kecamatan Cilamaya Wetan, Cilamaya Kulon, Banyusari dan Jatisari, juga ikut serta sejumlah SMP di wilayah Kecamatan Blanakan kabupaten Subang. Namun, antusiasme kepesrtaan, tetap dibatasi panitia, sebab, 1 SMP hanya boleh mendelegasikan 1 Club saja." 3 Cabang kita pertandingkan selama 3 hari terakhir dalam Fortek ini, allhamdulillah pesrta dari 25 SMP antusias," Ungkapnya.

Guru Penjaskes alumni Unsika ini menambahkan, pada penutupan Fortek minggu sore, panitia juga Hadiahi peserta yang menjadi juara dalam  berupa Uang pmbinaan sertifikat dan Trophy . Diharapkan, kegiatan Fortex yang dipusatkan langsung di halaman olahraga SMK ini, bisa terus berkelanjutan setiap tahun, disamping menjadi even silaturahmi dan promosi SMK Iptek kepada para siswa/i SMP yang menjadi peserta lomba." Semoga saja terus berkelanjutan, dan melahirkan atlet-atlet yang semakin kompetitif," Ungkapnya.

Wakil Ketua Osis SMK Iptek Cilamaya, Nadi Koswara mengatakan, dirinya bangga sekolahnya menjadi tuan rumah untuk perhelatan lomba olahraga antar SMP. Tentu saja, menjadi tuan rumah memiliki resiko yang plus minusnya, namun sekurang-kurangnya, dengan perlombaan ini menjadi ajang promosi bagi SMK untuk menjaring siswa-siswa berprestasi di SMP nantinya. Diharapkan, tambah Siswa kompetensi keahlian Pemesinan ini, kegiatan Fortek bisa terus digelar setiap tahun dan terus menambah cabang-cabang olahraga lainnnya untuk diperlombakan. Osis sebut Nedi, siap berperan bersama kepanitian membantu suksesi acara semacam ini dari tahun ketahun, " Menjadi tuan rumah sudah resiko plus minusnya, tapi sangat efektif untuk ajang promosi sekolah mah," ungkapnya.#sr-nv.