Jakarta, PEKA - Ketua Panitia Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Ravik Karsidi mengingatkan calon mahasiswa baru untuk segera melakukan pendaftaran karena akan segera ditutup.


Ilustrasi
"Pendaftaran SBMPTN akan segera ditutup pada Jumat (5/5) pukul 22.00 WIB. Untuk itu, kami minta para siswa untuk segera melakukan pendaftaran," ujar Ravik di Jakarta, Kamis.

Dia mengatakan jumlah pendaftar SBMPTN dalam satu pekan terakhir mengalami peningkatan, terutama pascapengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

"Kami minta untuk tidak menunda-nunda, karena dikhawatirkan server mengalami overload," tambah dia.

Panitia menargetkan jumlah peserta yang ikut pola seleksi tersebut mencapai 700.000 peserta. Sementara jumlah kursi yang tersedia di 85 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sebanyak 120.000 kursi.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada tahun ini pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN memiliki kuota minimal 30 persen di setiap PTN.

"Minimal setiap universitas mengalokasikan kuota 30 persen. Lebih boleh, tapi kurang dari jumlah tersebut tidak boleh," terang dia.

Pendaftaran SBMPTN baik tes tertulis berbasis kertas dan berbasis komputer akan dibuka mulai 11 April 2017 mulai pukul 08.00 WIB hingga 5 Mei 2017 pukul 22.00 WIB.

Khusus untuk pendaftaran SBMPTN berbasis komputer akan dibagi menjadi dua tahap yaitu tahap pertama mulai 11 April pukul 08.00 WIB sampai dengan 25 April 23.59 WIB atau tanggal sebelumnya hingga kuota tahap pertama habis.

Kemudian tahap kedua, mulai tanggal 11 April pukul 08.00 WIB sampai dengan 5 Mei pukul 23.59 WIB. Pelaksanaan ujian sendiri baik kertas dan komputer pada 16 Mei 2017. Ujian keterampilan pada 17 Mei dan 18 Mei. Sedangkan untuk pengumuman SBMPTN pada Selasa (13 Juni).

Pendaftaran SBMPTN dilakukan secara online. Siswa kelas XII maupun alumni SMA/sederajat bisa mempelajari tata cara pendaftaran secara lengkap dapat pada laman http://pendaftaran.sbmptn.ac.id.#ANT.