Karawang-PEKA. Jual beli proyek aspirasi di DPRD Kabupaten Karawang masih terjadi. (3/7).
Gambar adalah ilustrasi.
Bahkan diantaranya ada kwitansi salah satu oknum anggota DPRD Kabupaten Karawang bertebaran di publik.

"Saya punya bukti kwitansi jual beli proyek oknum anggota  DPRD," kata aktivis Karawang, Nanang.

Menurutnya kwitansi tersebut dengan nilai Rp5 juta sebagai tanda jadi buat beli proyek aspitasi, dengan tandatangan oknum itu.

"Ada materai juga. Kwitansi itu menjelaskan titipan uang dengan jaminan proyek aspirasi," katanya.

Ia mengungkapkan yang berhak melakukan pemeriksaan dan mengusut kasus ini adalah penegak hukum. Ia memastikan informasi ini benar adanya tanpa ada unsur politik atau fitnah.

"Saya berani sumpah jika jual beli proyek aspirasi tetap ada. Saya pun ada kwitansi dari salah satu oknum anggota DPRD," bebernya.

Sementara itu gedung DPRD masih sepi. Konon informasinya wakil rakyat ini melakukan reses ke dua di dapilnya masing-masing.

Penulis :oca