KARAWANG.- kepolisian Polsek Cilamaya mewanti - wanti masyarakat atas penyebaran natkotika, utamanya diwilayah pesisir. Pasalnya, beragam jenis narkoba berpeluang masuk melalui jalur laut dengan beragam modus.
Kapolsek Cilamaya, kompol Dadang Gunawan mengatakan, pihaknya meminta kerjasama masyarakat pesisir cilamaya untuk mewaspadai peredaran narkoba via jalur laut, utamanya desa-desa yang memiliki bentang laut seperti pasirputih, Muktijaya,Pasirjaya, Sukakerta, Muara dan Muarabaru. Sebab para pengedar yang berhasil digagalkan transaksinya, tidak menutup kemungkinan menjadikan laut sasaran distribusinya. Untuk itu , para nelayan, manajemen TPI hingga forumnya harus diingatkan untuk mencegah dan melaporkan jika menemukan hal ini. Pasalnya, pihaknya sempat menemukan ganja 1 kilogram di Desa Sukajaya belum lama ini ." harus diwaspadai peredaran narkoba via jalur laut," pesannya.



Lebih jauh ia menambahkan, selain dilaut, masyarakat di darat juga harus semakin koperatif melaporkan, bukan saja narkoba melainkan peredaran miras seperti jenis ciu yang diakuinya masih mengintai anak- anak usia sekolah. Untuk itu, pemerintah desa dan masyatakatnya harus ikut serta membantu kepolisian untuk mengamankan barang bukti dan menciduk gembongnya, bahkan yang ia prihatinkan lagi obat-obat apotek juga marak disalahgunakan, seperti eximer, komik dan dekstro . ini sebut Dadang, sudah mengkhawatirkan dan perlu penindakan yang masih." penyalahgunaan obat juga masih marak , kita mohon kerjasamanya dari semua pihak," katanya.

Editor : Farida