PELITAKARAWANG.COM - Meningkatkan kesadaran imunisasi dan prosedurnya, Puskesmas Lemahabang bentuk Masyarakat Peduli Imunisasi (MPI) Kamis (12/7) di aula rapat Kantor tersebut. Sejumlah tokoh pendidikan, tokoh agama, Pemerintah desa dan lainnya, dilibatkan untuk mengorganisir kepedulian imunisasi pada anak-anak dilingkukkngan sekitar.

Kepala Puskesmas Lemahabang, H Rasidi S.Km mengatakan, MPI di bentuk di Kecamatan Lemahabang, dimana MPI ini adalah sekelmpok masyarakat yang dihimpun dan diorganisir  yang kiranya mempunyai kepedulian terhadap pelaksanaan program imunisasi yang dilakukan tim kesehatan. Lewat pembinaan pejabat dari Dinas Kesehatan, tugas dan fungsi MPI yang terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, pendidikan dan tokoh pemuda serta Muspika Kecamatan ini adalah membantu pemerintah dlm hal ini petugas kesehatan dalam pelaksanaan imunisasi di posyandu maupun lapangan." Program imunisasi ini penting diperhatikan, makannya ada peran serta masyarakat yang harus peduli pada kesehatan anak melalui kesadaran masal imunisasi ini," Katanya.

Rasidi menambahkan, nantinya MPI ini  Membantu penyebarluasan informasi kepada masyarakat tentang pentingnya imunisasi,  mengajak dan mendorong masyarakat yang masih memiliki bayi untuk getol datang ke posyandu melakukan imunisasi dasar lengkap sebelum usia 1 tahun, begitupun kepada anak- anak di sekolah. Karena, segala bentuk imunisasi yang masuk program jangan sampai ada yang tertinggal, baik  dasar seperti Bcg, Dpthb, polio dan campak, maupun  Imunisasi lanjutan yaiti DPT, booster dan campak booster. Semoga saja, harapnya,  setelah di bentuk MPI ini ada peningkatan cakupan program imunisasi di puskesmas Lemahabang lebih baik lagi." Tujuannya supaya Tim MPI ini nanti bisa bekerja optimal dalam mensukseskan program imunisasi," Katanya.