PELITAKARAWANG.COM-. Pelatih Arema FC Milan Petrovic tidak bisa menghindari timnya dari kekalahan atas Persib Bandung dua gol tanpa balas dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Kamis 13 September 2018.

Milan menilai Persib bermain apik dan memanfaatkan status sebagai tuan rumah. Milan menuturkan, laga tersebut awalnya berjalan sangat baik dan imbang. Bahkan pada menit-menit awal, Arema sempat mengancam gawang Persib melalui striker Dedik Setiawan.

'Pertandingan yang sangat luar biasa, babak pertama kami bermain cukup baik. Tim ini harus mengakui keunggulan Persib,' kata Milan saat konferensi pers usai laga.

Milan mengaku, pada babak pertama anak asuhnya bermain sesuai dengan skema yang diinginkan. Namun, Arema belum bisa menjebol gawang Persib meski mendapat sejumlah peluang emas.

'Babak pertama kami bermain cukup baik, ada peluang tapi balum bisa cetak gol. Kami lupa mencetak skor,' tuturnya.

Mental pasukan Singo Edan runtuh saat Persib mampu menciptakan gol melalui Atep di menit 43 setelah menggantikan Agung Mulyadi.

'Jika kami mencetak gol pada babak pertama, mungkin akan bermain baik pada babak kedua,' kilahnya. 

Atas kekalahan tersebut, Arema belum beranjak dari urutan ke 14 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan raihan 25 poin dari 21 laga. Laga berikutnya, Arema kembali melakoni laga berat kala menjamu Madura United di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.