PELITAKARAWANG.COM- Timnas Indonesia U-22 berhasil menaklukkan Vietnam U-22 dengan skor tipis 1-0 di semifinal Piala AFF U-22 di National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Minggu (24/2) petang.

Kemenangan ini sekaligus memastikan Skuat Garuda Muda melaju ke partai final yang akan digelar di Stadion yang sama, Selasa (26/2) mendatang.

Siapa yang akan menjadi lawan Indonesia di partai puncak, baru terjawab setelah laga semifinal kedua antara Kamboja kontra Thailand digelar malam nanti.

Dalam pertandingan ini, Indonesia memang langsung tampil menggebrak. Baru lima menit berjalan, Marinus Wanewar sempat mendapatkan peluang bagus.

Sayang, sepakannya masih bisa diamankan oleh kiper Vietnam. Selannutnya, tiga menit berselang sepakan jarak jauh Witan Sulaeman membuat kiper Vietnam kembali harus jatuh bangun mengamankan gawangnya.

Vietnam dalam laga ini tampil lebih tenang dan sabar. Meski Indonesia mampu menguasai jalannya pertandingan setelah menit ke-20, Indonesia tampak lebih efektif.

Sayang, sampai babak pertama usai, skor 0-0 tak berubah.

Pada babak kedua, Indonesia semakin tinggi intensitas tekanannya kepada Vietnam. Gol yang ditunggu akhirnya tiba pada menit ke-69.

Berawal dari pelanggaran pemain Vietnam di depan kotak penalti, Indonesia dapat sepakan bebas. Eksekusi yang dilakukan Luthfi benar-benar maksimal, dan menjebol gawang Vietnam.

Pada 10 menit terakhir jelang laga bubar, banyak insiden terjadi, puncaknya di masa injury time, saat pemain Vietnam emosi dan melepaskan tendangan yang nyaris mengenai kepala Marinus.

Keributan sempat terjadi tapi tak sampai terjadi kontak fisik karena kedua kapten tim langsung melerai.

Sampai peluit panjang dibunyikan, skor tak berubah dan Indonesia menang 1-0 atas Vietnam. Indonesia pun melaju ke final Piala AFF -22.(dkk/jpnn).