PELITAKARAWANG.COM - Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bukan saja dilakukan siswa pendidikan formal. Ratusan siswa paket C wilayah V Rengasdengklok juga ancang-ancang menghadapi ujian dengan basis teknologi tersebut.

Saenudin, Ketua wilayah V PKBM Rengasdengklok mengatakan, UNBK paket C akan digelar pada 12 - 16 April mendatang. 

Mengantisipasi humman error dan teknis, sebanyak 486 peserta UNBK menggelar gladi bersih pada 3-4 Maret dan simulasi akhir pada 11 - 12 Maret kemarin. 

Hasilnya, sebut Saenudin, ia pastikan 90 persen siswa paket C di wilayah V ini siap melaksanakan UNBK. "Insya Allah, kita 90 persen sudah siap UNBK, kemarin gladi bersih simulasi sudah kita lakukan kepada 486 siswa, " katanya.

Saenudin yang juga pengelola PKBM Bahrul Ilmi ini menambahkan, khusus warga belajarnya, ada 26 siswa paket B dan 42 orang paket C. Sementara,  jumlah peserta UNBK se wilayah 5 totalnya 486 dengan rincian, paket A ada 52 siswa, paket B 159 siswa dan paket C 275 siswa. 

Total siswa itu, datang dari dari 7 PKBM. Hanya saja, 2 PKBM diantaranya menumpang, sementara 5 diantaranya melaksanakan sendiri atau mandiri. Di harapkan, UNBK kali kedua di gelar PKBM ini, lancar di gelar. "Semoga lancar dan sukses, kita semua sudah persiapkan segala sesuatunya," ujarnya.

Ketua Forum PKBM Karawang, Heru Saleh mengatakan, UNBK paket siap di laksanakan lagi. Ia yakin, dengan simulasi dan pelatihan yang selama ini dilakukan, siswa paket sudah matang dan siap menghadapi soal ujian di hadapan komputer. Di gelarnya UNBK ini adalah untuk kali ke 3 di Karawang, mengingat lembaga non formal ini semakin matang di perhitungkan, baik kuantitas maupun kualitasnya. 

" Kita siap, semuanya sudah serentak UNBK, ada yang mandiri maupun menumpang, yang jelas semua PKBM sudah melaksanakannya, " pungkasnya.