PELITAKARAWANG.COM- Para guru dan pengelola Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), nampaknya harus segera daftarkan diri agar masuk Data Pokok Pendidikan (Dapodik), pasalnya, Pemerintah di kabarkan akan memberikan transport setiap bulannya. 

Kata Musa Mulyana, Kepala SPNF SKB Karawang, PKBM akan di beri transport, walaupun besarannya belum bisa memuaskan karena baru Rp100 ribuan perbulan, tapi hal ini merupakan bagian dari peningkatan kesejahteraan para pengajar pendidikan non formal paket tersebut. Hanya saja, forum PKBM meminta para guru yang ngajar, agar input dan masuk ke Dapodik, sebab, pihaknya akan ngotot, bahwa yang akan menerima transport itu adalah guru yang sudah masuk Dapodik. "Para pengelola, khususnya yang ngajar di PKBM, harus sudah masuk Dapodik, biar langsung bisa dapat transport, " ujarnya.(rdi).