PELITAKARAWANG.COM - Musyawarah Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Telukjambe Timur berlangsung sukses. Musyawarah yang berlangsung, Rabu (23/10/2019) di Aula Kecamatan Telukjambe Timur itu terpilih Dedi Noor Iskandar, SPd.I sebagai pimpinan KNPI Kecamatan Telukjambe Timur tiga tahun yang akan datang terpilih masa bhakti 2019 - 2022.

"Semoga pada masa kepemimpinan 3 tahun kedepan KNPI Kec. Telukjambe Timur dapat menjadi roda penggerak bagi pemuda khususnya diwilayah Kecamatan Telukjambe Timur," kata Dedi Noor Iskandar.

Rencananya Dedi akan mengumpulkan pemuda-pemuda dari berbagai elemen OKP dibawah naungan KNPI yang ada di Kecamatan Telukjambe Timur untuk menjalankan organisasi ini dalam hal positif.

"Kami akan merangkul semua OKP dan elemen pemuda," pungkasnya.

Muscam itu dihadiri Camat Telukjambe Timur, Ketua, Sekretaris dan Pengurus DPD KNPI Karawang. Serta OKP yang ada di Kec Telukjambe Timur.(Rdi)