PELITAKARAWANG.COM - Banjirnya keluhan perlambatan pencairan dana transfer desa dari DPKAD Karawang, menyulut beberapa Kades, mantan kades sampai pegawai desa emosi. Menyusul, pemberkasan yang sudah lengkap di ajukan, tapi duit yang menjadi hak desa itu justru mandeg masuk rekening dan dikesankan sengaja di endapan. 
Kepala DPKAD Karawang, Hadis Herdiana

Menyikapi itu, Kepala DPKAD Karawang, Hadis Herdiana mengatakan, bahwa berkas-berkas ajuan dari Desa itu di terima pihaknya melalui DPMD. Sehingga, berkas yang sudah lengkap, di pastikannya langsung di proses, bahkan beberapa sudah pada cair. Tapi bagi beberapa Desa yang sudah mengajukan tapi ternyata belum cair, kemungkinan ada yang harus diperbaiki dan diambil kembali oleh DPMD untuk segera diperbaiki. " Inshaa Alloh kita gak ada niat apalagi memperlambat hak orang lain, sepanjang berkas lengkap dan benar, para staff pun bekerja lembur demi memproses percepatan pencairan. " pungkasnya. (Rdi)