PELITAKARAWANG.COM- Setelah di gelontorkan suplai air puluhan kubik dari bendungan Curug oleh PJT II, tanam musim rendeng di golongan air 1 dan 1 di pastikan rampung akhir Januari ini. Menyusul, sepekan terakhir air yang masuk langsung di manfaatkan petani untuk pengolahan, persemaian, bahkan tanam. Stok air yang baru membasahi golongan 1 dan 2 seperti Kecamatan Tirtamulya, Desa Karangtanjung, Pulojaya, Pasirtanjung dan Kedawung, membuat para penggarap sawah di golongan menengah seperti 3 dan 4, harus bersabar. 


Suhada, Penyuluh Pertanian Desa Karangtanjung dan Pasirtanjung, mengatakan, sepekan terakhir air sudah mencukupi di golongan 1 dan 2, betapapun sebelumnya memang, ia tak menampik adanya kekurangan. Namun, selain di topang hujan, suplai puluhan kubik dari bendungan Curug yang di gelontorkan PJT II, membuat petani tidak berlama-lama melakukan pengolahan, persemaian bahkan tanam. Sehingga, ia targetkan, akhir Januari ini, tanam musim rendeng di Desa Karangtanjung - Pasirtanjung, tuntas. Sisanya, menyusul ke golongan berikutnya untuk start pengolahan dan persemaian. "Alhamdulillah, seperti yang bisa dilihay, air sudah menghampar di golongan 1 dan 2, insya Allah kita targetkan akhir Januari ini tuntas tanam, " Ujarnya. 

Sementara, golongan menengah sebut Suhada, yang airnya juga sudah mulai masuk, harap bersabar dan sigap untuk persiapan pengolahan, seperti Lemahabang dan Lemahmukti. "Golongan berikutnya harus siap-siap pengolahan dan persemaian, air terus merambah dan setiap laporan kekurangan air, diharapkan bisa di koordinasikan bareng penyuluh dan Waker, " Pungkasnya. (Rdi)