PELITAKARAWANG.COM-.Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil jadi juara di sektor ganda putri Spanyol Masters 2020 usai mengalahkan pasangan Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva lewat permainan tiga tim 18-21, 22-20, 21-17 di Stadion Vall d'Hebron, Minggu (23/2).

Di awal gim pertama, Greysia/Apriyani berhasil unggul tipis 4-3 atas Gabriela/Stefani. Namun, konsistensi permainan tidak bisa dijaga ganda unggulan pertama tersebut sehingga tertinggal 10-11 pada interval gim pertama.


Pertandingan berjalan ketat setelah interval meski Greysia/Apriyani tertinggal 14-15. Pasangan Gabriela/Stefani bahkan sempat unggul 19-15 atas Greysia/Apriyani.Namun, Greysia/Apriyani bisa merebut tiga poin beruntun untuk membuat skor jadi 18-19. Di saat-saat kritis, upaya pengembalian bola Apriyani dan Greysia yang mengenai net membuat gim pertama usai dengan 18-21 untuk kemenangan Gabriela/Stefani.

Di gim kedua, tiga kesalahan beruntun yang dibuat Greysia/Apriyani membuat Gabriela/Stefani unggul 6-5. Greysia/Apriyani sempat membalikkan keadaan jadi 8-7 tetapi Gabriela/Stefani bisa menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-8.Setelah itu, Gabriela/Stefani mampu menjaga margin keunggulan dua poin di angka 13-11. Dalam kondisi tertinggal, Greysia/Apriyani bisa tetap tenang dan berhasil merebut enam poin beruntun untuk berbalik unggul 16-13.Gabriela/Stefani mampu bangkit untuk mengejar ketinggalan tiga angka. Ganda putri Bulgaria itu bahkan bisa menipiskan keadaan jadi 18-17.

Perolehan poin kedua pasangan terus ketat hingga akhirnya Gabriela/Stefani bisa unggul 20-19. Greysia/Apriyani tidak menyerah dan bisa merebut tiga poin beruntun untuk menutup gim kedua dengan 22-20.Di gim terakhir, Greysia/Apriyani selalu tertinggal dalam perolehan poin. Kesalahan yang kerap dibuat ganda Indonesia ini membuat Gabriela/Stefani bisa mudah meraih poin untuk menutup interval gim ketiga dengan 11-7.Gabriela/Stefani tetap bisa menjaga margin keunggulan empat poin di angka 13-9. Akan tetapi Greysia/Apriyani yang tampil sabar bisa meraih lima poin beruntun untuk unggul 14-13.Greysia/Apriyani kemudian unggul 15-13 tetapi Gabriela/Stefani bisa merebut dua poin beruntun untuk membuat skor 15-15. Setelah itu, Greysia/Apriyani bisa kembali mendominasi permainan untuk menutup gim ketiga 21-17.***CNN