BANDUNG-PELITAKARAWANG.COM -. Ahmad Heryawan, Jum'at (28/12) di Aula Barat Gedung Sate Bandung menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Tahun 2013 yang jumlahnya Rp 17 trilyun lebih kepada 45 OPD dan 12 Biro Setda Prov. Jabar. Penyerahan DPA dilakukan secara simbolis kepada tujuh OPD, yaitu : Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Bina Marga, Badan Ketahanan Pangan Daerah, BKPP Wil.III, Biro Pengelolaan Barang Daerah Setda Prov. Jabar dan Kantor Perwakilan.
Volume APBD Tahun 2013 yang Rp 17 trilyun lebih itu, diperuntukan belanja langsung dan belanja tidak langsung bagi 96 Program Pembangunan dan 1798 Kegiatan.

Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dalam sambutan usai penyerahanan DPA Th. 2013, mengingatkan kepada seluruh pimpinan OPD, "bahwa anggaran yang kita jalankan pada hakekatnya bentuk pengabdian kepada Allah Swt. yang akan dirasakan oleh seluruh masyarakat Jawa Barat baik langsung maupun tidak langsung".

APBD harus  berjalan baik selama 12 bulan dari Januari sampai Desember dan tidak menumpuk pada satuan waktu tertentu dan karena itu "tolong Kurva S nya dijalankan secara baik.

"Biasanya diawal-awal penyakit manusia muncul, "ach masih lama pada akhir tahun anggaran", tapi kalau sudah ada pada bulan Oktober biasanya "kaberengseng" (terburu-buru-red) pekerjaannya menumpuk di akhir tahun, inilah kebiasaan yang sering terjadi, oleh karena itu kebiasaan seperti itu harus diubah, jelas Gubernur Ahmad Heryawan.

Gubernur minta kepada para pimpinan OPD untuk bekerja secara profesional walaupun untuk Tahun 2013 nanti adalah masa lima tahun Gubernur dan  merupakan masa transisi. "Kita ingin Jawa Barat lebih maju dan sejahtera serta kehidupan kita lebih baik dibandingkan kehidupan masa lalu", demikian harapan Gubernur Ahmad Heryawan.@ www.pelitakarawang.com