BANDUNG-PELITAKARAWANG.COM-.
Sebanyak 133.604 peserta tingkat SMU, SMK dan MA dinyatakan lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2013. Demikian dikemukakan Ketua Umum Panitia Pelaksana SNMPTN, Akhmaloka.

 
Menurut Akhmaloka, jumlah peserta yang lolos sebanyak itu sama dengan 17,45 persen dari total pendaftar SNMPTN yang jumlahnya mencapai 765.531 peserta. 
 
““Bagi peserta yang ingin melihat lolos SNMPTN atau tidak bisa diakses di alamat http://snmptn.ac.id. dengan memasukkan nomor pesertanya," ujar Akhmaloka, kepada wartawan di Gedung Rektorat ITB, Jalan Tamansari, Senin (27/05) sore.
 
Akhmaloka mengatakan, bagi peserta yang tidak lolos mereka akan mendapat tampilan 'Mohon maaf, anda belum beruntung',  sedangkan yang lolos dalam layar monitor akan tampil nama, perguruan tinggi dan program studi pilihan peserta.
 
"Bagi yang lolos, selanjutnya akan ada tampilan link PTN yang dipilih untuk mendapatkan informasi lanjutan yang disarankan," ucapnya. 
 
Akhmalako menjelaskan, bagi peserta yang lolos akan ditentukan berdasarkan verifikasi data akademik, seperti raport dan portfolio yang akan dilaksanakan oleh PTN tempat peserta terseleksi.
 
"Mereka yang lolos verifikasi, status peserta ditetapkan sebagai mahasiswa di PTN tersebut, tapi status lolos SNMPTN bisa batal jika ternyata data tidak benar," tuturnya. (Parno) www.pelitakarawang.com