PELITAKARAWANG.COM-Akun Facebook Kang Dul mengunggah foto tiga wanita di salah satu group Facebook. Dalam keterangannya tertulis, bahwa ketiga wanita tersebut merupakan korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang saat ini sedang terdampar di Shelter Kemenaker Erbil Kurdistan Irak. Bahkan, dalam tulisannya, pemilik akun menyebut bahwa salah satu diantara ketiga wanita tersebut, merupakan Warga Sumurgede Kecamatan Cilamaya Kulon. "Berikut adalah tiga wanita korban TPPO, satu diantaranya warga Sumurgede Kecamatan Cilamaya Kulon, " Tulis Akun Kang Dul. 
Dikonfirmasi lebih lanjut, BPD Desa Sumurgede Ade Cahya mengatakan, Dugaan sementara, satu dari tiga wanita itu memang warga Dusun 5 blok matrial H.Banuri, dan itu juga dibenarkan oleh Kades. Hanya saja, kabarnya sudah lama tidak di Sumurgede persoalannya. Tapi sejauh ini masih akan di lacak lebih lanjut, karena pihak keluarga korban juga belum ada yang laporan dan koordinasi dengan pemerintah desa. "Dugaan sih iya, tapi lama gak di Sumurgede masalahnya. Tapi masih di lacak mengingat keluarganya juga belum laporan ke desa, "Tutupnya. (Rdi)