PELITAKARAWANG.COM-.Gempa dengan magnitudo 4,8 mengguncang wilayah Kabupaten Pandeglang, Banten, pada Senin 10 Februari 2020, sekira pukul 12.22 WIB. Getaran gempa tersebut dirasakan di sejumlah wilayah Banten.

Berdasarkan informasi dari situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa itu berlokasi di titik koordinat 6,81 Lintang Selatan (LS), 105,32 Bujur Timur (BT). Lokasi tersebut berjarak sekira 103 km dari arah barat daya Pandeglang.

Pusat gempa berada di laut, tepatnya di kedalaman 5 km.

"#Gempa Mag:4.8, 10-Feb-20 12:22:55 WIB, Lok:6.81 LS, 105.32 BT (Pusat gempa berada di laut 103 km baratdaya Pandeglang), Kedlmn:5 Km Dirasakan (MMI) III Panggarangan, III Binuangeun, III Cihara, II-III Anyer, II Malingping, II Cijaku, II Banjarsari, II Pandeglang #BMKG," tulis @infoBMKG, Senin (10/2/2020).

Selain di Pandeglang, getaran gempa 4,8 itu dirasakan di sejumlah wilayah Kabupaten Lebak, di antaranya di Kecamatan Panggarangan, Binuangeun, Cihara, Malingping, Cijaku.

Getaran gempa lemah juga dirasakan di Serang, di antaranya di wilayah Anyer dan Banjarsari.