PELITAKARAWANG.COM- Menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan Rakyat sekelilingnya, merupakan bunyi dari salah satu sikap 8 Wajib TNI, sikap tersebut di implementasikan Anggota Koramil 0401/Kota Kodim 0604/Karawang, Rabu (05/2), yaitu 
dengan memperbaiki dinding rumah warga masyarakat yang hampir roboh milik Daus (50) yang beralamat di Dusun Anjun Kaler RT14/16 Kelurahan Karawang kulon Kecamatan Karawang Barat. Diketahui Daus telah menderita Sakit Komplikasi 3 Minggu terkahir ini dan telah berobat ke Mantri setempat.


Batituudramil Serma Suryanto mewakili Danramil 0401/Kota Kapten Inf Beneami Hulu mengatakan tidak ada program khusus untuk membantu warga yang kesusahan, pihaknya melihat rumah ini akan roboh dan tidak layak huni. "Dengan keikhlasan ini, pihaknyamembantu membongkar dan memperbaiki dinding Rumah milik Daus ini. "Ungkapnya.

Sementara Ratna, istri dari Daus mengucapkan terimakasih banyak atas perhatian dari Anggota TNI dari Koramil 0401/Kota yang sudah membongkar dan memperbaiki Dinding rumahnya, seraya berharap agar Rumahnya bisa di bongkar dan dibangun pada program Rutilahu.

Sementara Amir, Ketua RT 14 mengatakan antusias atas perhatian dari anggota Koramil 0401/Kota Kodim 0604/Karawang sudah sangat membantu warganya yang kurang mampu. Ia  menyampaikan Selain membongkar dinding rumah yang hampir roboh ini, "Anggota TNI juga membangun WC Umum dengan Program Citarum Harum nya untuk warga masyarakat kami, " katanya. 

Selain membantu memperbaiki dinding rumah warganya, untuk kenyamanan Anggota Koramil juga memberikan Bantuan berupa tempat tidur. (Rud)