Kasus positif Corona di DKI Jakarta meningkat cukup signifikan. Ada penambahan 83 kasus positif korona per Sabtu, 18 April 2020.
 
"Semula 2.819 kasus positif kemudian bertambah menjadi 2.902 kasus," kata Ketua II Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 DKI Catur Laswanto saat dikonfirmasi, Jakarta, Sabtu, 18 April 2020.
 
Pasien yang meninggal akibat virus korona bertambah sembilan menjadi 257 orang. Jumlah pasien yang sembuh dan telah dipulangkan bertambah dua menjadi 206 orang.



Kasus positif Corona di DKI Jakarta meningkat cukup signifikan. Ada penambahan 83 kasus positif korona per Sabtu, 18 April 2020.
 
"Semula 2.819 kasus positif kemudian bertambah menjadi 2.902 kasus," kata Ketua II Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 DKI Catur Laswanto saat dikonfirmasi, Jakarta, Sabtu, 18 April 2020.
 
Pasien yang meninggal akibat virus korona bertambah sembilan menjadi 257 orang. Jumlah pasien yang sembuh dan telah dipulangkan bertambah dua menjadi 206 orang.


Catur mengatakan masih ada 880 kasus yang menunggu hasil laboratorium. Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) masih 3.779 orang. Sebanyak 3.183 orang sudah selesai dipantau dan 596 orang masih dalam pemantauan.


Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) juga tak mengalami perubahan. Ada 2.867 PDP di Jakarta, 1.493 orang sudah dipulangkan dan 1.374 orang masih dirawat.**medcom