Dari 12.485 THL Pertanian yang di usulkan dalam tes seleksi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kontrak (PPPK), 9.837 diantaranya dinyatakan lolos passing grade se Indonesia. Namun, para THL Pertanian itu, masih belum menerima secarik kertaspun soal status pengangkatannya sebagai PPPK dari Pemerintah sejak Februari 2019 lalu. Status menggantung itu, bisa dibilang masing beruntung, mengingat Kabupaten Karawang, Purwakarta, Subang dan Bekasi, masih belum satupun THL pertanian mengikuti seleksi P3K karena sejak 2019, Pemkab masih belum membuka lowongan seleksi pegawai yang akan di beri tunjangan daerah tersebut.


Dikatakan Ketua Persatuan Penyuluh Pertanian (Perhiptani) Karawang, Suhada S.P, yang sudah ikut seleksi Februari 2019 saja, sampai saat ini statusnya masih menggantung, karena SK P3K masih belum juga diberikan. Apalagi Karawang, jangankan menunggui SK P3K, seleksi saja belum, karena ditahun 2019 lalu, Karawang tidak membuka lowongan seleksi P3K karena dari sekitar 50 THL, semuanya tidak di verifikasi. Namun demikian, wacana seleksi sebagaimana komitmen Bupati, akan di buka di tahun ini, dan atau tahun 2021 mendatang. "Karawang harus siap membuka seleksi P3K, selain hanya 50 orang THL pertanian diatas usia 35 tahun, juga ada beberapa petugas dari Dinas Kesehatan dan Pendidikan, " Katanya.

Suhada menambahkan, jika seleksi P3K tidak di realisasikan tahun ini dan atau tahun depan, maka para THL yang usianya diatas 35, maka akan sangat di sayangkan, menyusul usia para THL yang sudah mulai sepuh dan memasuki masa pensiun. Padahal, THL Pertanian, jumlahnya hanya sekitar 50 orang sana. "Kemarin itu Portal di buka, tapi di Karawang tidak buka seleksi karena tidak di verifikasi, semoga ditahun depan seleksi sudah bisa benar-benar di realisasikan, masa iya, P3K belum di bereskan kok buka lagi penerimaan CPNS terus, " Katanya.

Kabid Pengadaan dan Pemberhentian ASN BKPSDM mengatakan, prioritas penerimaan calon ASN (PNS dan P3K) tahun depan adalah untuk tenaga pendidikan, tenaga kesehatan dan tenaga teknis lainnya termasuk penyuluh pertanian. Tahun kemarin, dibenarkan Opik, memang belum di buka, tapi mulai tahun depan yang prioritas itu, diharapkan bisa terserap seleksi. "Betul prositas CASN (PNS - P3K) itu dari Pendidikan, kesehatan dan teknis termasuk penyuluh, " Katanya. (Rd)


Data Seleksi PPPK THL Pertanian Usia diatas 35 Tahun 2019 Se Indonesia :


* Usulan Seleksi 12.458 THL
* Memenuhi Syarat 12.082 THL
* Lolos Verifikasi 10.093 THL
* Memenuhi Passing Grade 9.837 THL
* SK PPPK Belum Turun 1,5 Tahun