Kamis besok, (1/9) Desa Tegalurung Kecamatan Cilamaya Wetan, perdana digarap Pemeriksaan Khusus (Riksus) Akhir Masa Jabatan (AMJ) Inspektorat Karawang. Selain Laporan Pertanggungjawaban Pemerintahan Desa (LPPD) yang sudah tuntas, administrasi, keuangan dan asset yang di lampirkan siap di periksa sebagai pertanggungjawaban akhir masa jabatannya selama 5 tahun terakhir. 

Kepada pelitakarawang.com, Kades Tegalurung, H Karsim mengatakan, riksus akhir masa jabatan, siap dilaksanakan Kamis besok (1/10). Tegalurung, sebutnya, menjadi Desa pertama di Cilamaya Kulon yang akan di garap Inspektorat. Baginya, pemeriksaan reguler sudah biasa dengan meminimalkan temuan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) setiap tahun, karena dirinya memiliki target, temuan LHP diupayakan harus diatas 70 persen setiap tahun. Saat ini, sambungnya, ia juga menargetkan LHP tuntas 100 persen, betapapun masih ada beberapa kekurangan yang nanti akan di garap Irvan Inspektorat. "Persiapan pemeriksaan inspektorat ini sudah 90 persen, Insha Allah pada waktunya kita optimis bisa 100 persen, " Katanya. 

H Karsim, Kades Tegalurung Kecamatan Cilamaya Kulon

Lebih jauh ia menambahkan, Spj dan administrasi sudah disiapkan optimal oleh para Pegawai desa jauh-jauh hari betapapun harus lembur semalaman. "Alhamdulillah, dari Sekdes sampai pegawai desa, kompak bereskan semua laporan dan administrasinya. Walaupun harus lembur, " Katanya. 

Lebih jauh ia menambahkan, riksus besok berjalan lancar, semua perangkat desa dan PKK hingga LPM dan BPD juga 
siap menerima dan menjawab setiap tahapan pemeriksaan. Tinggal apa-apa yang belum sempurna, nanti di sempurnakan. "18 item dokumen sudah siap sebagaimana yang diharapkan. Tinggal yang kurang nanti di sempurnakan, " Pungkasnya. (Rd)