Para pencari kerja, ada kabar gembira untuk Anda.

Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah disingkat LKPP sedang membuka lowongan kerja terbaru Januari 2021.

LKPP merupakan lembaga pemerintah non kementerian mempunyai tugas melaksanakan pengembangan dan perumusan kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah,

Saat ini LKPP membuka lowonagn kerja mencari calon tenaga siap bergabung sebagai pegawai lembaga pemerintah.

Dilansir dari laman resminya, tersedia beberapa lowongan kerja.

Adapun lowongan kerja tersedia untuk lulusan D3 dan lulusan S1.

Berikut rincian dan persyaratannya:

1. Staf Programmer Junior (1 Orang)

Persyaratan:

- Pendidikan minimal lulusan D3 jurusan informatika, ilmu komputer, elektro, pendidikan ilmu komputer atau yang sejenis

- Menguasai bahasa pemrograman PHP

- Menguasai database MySQL

- Memiliki komitmen kerja yang baik

- Berorientasi pada pelayanan publik dan memiliki inisiatif penuh dalam bekerja

- Mampu bekerja ekstra untuk memenuhi target yang telah ditentukan

- Mampu bekerja sama dalam tim

- Menjaga kerahasiaan data dan informasi yang dimiliki oleh LKPP

- Mampu mengikuti peraturan yang berlaku di lingkungan LKPP.

2. Staf Programmer Junior (2 Orang)

- Berpengalaman minimal 1 tahun sebagai Programmer

- Diutamakan berpengalaman membangun sistem informasi di pemerintahan

- Menguasai bahasa pemrograman PHP, diutamakan memahami framework PHP Yii2/Laravel

- Mampu mengikuti peraturan yang berlaku di lingkungan LKPP

3. Staf administrasi dan logistik teknologi informasi (1 Orang)

- Pria/Wanita

- Usia maksimal 35 tahun

- Pendidikan minimal lulusan S1 semua jurusan, lebih diutamakan pada bidang Sistem Informasi

- Wajib memiliki KTP dan NPWP

- Memiliki pengetahuan tentang konsep data center dan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi

- Terampil menggunakan Ms Office, Visio dan aplikasi sejenis yang dibutuhkan untuk mendukung proses pendokumentasian

- Memahami dan mampu menggunakan teknologi informasi dan komunikasi

- Mampu berkomunikasi dengan baik dan mempunyai kemampuan untuk belajar

- Mampu bekerja mandiri maupun team

- Memiliki integritas dan motivasi kerja yang tinggi

- Memiliki keinginan untuk mengembangkan diri

- Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya.

Berkas Lamaran:

Pelamar yang dinyatakan diterima, harap menyerahkan data sebagai berikut:

- Surat lamaran asli ditujukan kepada Pejabat Pembuat Komitmen Sekretariat Utama LKPP

- Daftar riwayat hidup/Curriculum Vitae

- Salinan ijazah dan transkrip nilai yang dilegalisir pejabat yang berwenang

- Passphoto berwarna 3x4 (3 lembar)

- Fotocopy KTP

- Fotocopy sertifikat yang relevan

- Dimasukkan dalam map dengan warna kuning

Pendaftaran:

Bagi Anda yang berminat lowongan kerja di lembaga pemerintah LKPP ini dibuka secara online.

Berikut pendaftaran dapat Anda lakukan melalui laman di bawah ini.

Batas pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga tanggal 23 Januari 2021

Hanya pelamar terbaik yang memenuhi kualifikasi yang mengikuti uji kompetensi dan wawancara

Jadwal uji kompetensi dan wawancara akan diberitahukan selanjutnya melalui telephone atau email

Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan diberitahu melalui email atau telepon resmi

Hanya pelamar terbaik yang akan diproses untuk mengikuti seleksi

Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.***