Beredar kabar seputar Kecamatan Tempuran Kabupaten Karawang, katanya untuk masuk sekolah SMAN 1 Tempuran dikenakan biaya masuk sebesar 5 juta rupiah. 

Sontak kabar tersebut menjadi buah bibir di masyarakat luas.(2/3/2021).
Foto dari Facebook 

Melalui akun facebook Bungsu Putra mengklarifikasi kabar bohong tersebut karena isinya sangat tak bertanggung jawab dan berunsur fitnah.

Berikut postingan Bungsu Putra yang ditag pada Grup Facebook Info Kec. Tempuran.

Assamu'alaikum wr.wb.
Bagi orangtua yang mempunyai anak kelas 9(III) SMP/MTs mungkin akan di hadapkan dengan masalah mau didaftarkan kemana anak-anak nanti? SMA atau SMK ?.

Saya selaku warga/pegawai di SMAN 1 Tempuran merasa kecewa dengan beredarnya informasi dikalangan orangtua siswa kelas 9 SMP/MTs bahwa masuk/daftar ke SMAN 1 Tempuran harus ada uang 5.000.000. info ini akan selaku beredar tiap tahun menjelang pendaftaran siswa baru.
dan info ini saya klarifikasikan bahwa info tersebut adalah tidak benar ( HOAX ).

Untuk masuk/daftar ke SMAN 1 Tempuran adalah gratis alias tidak dipungut biaya sepeserpun.

Mudah mudahan info ini bermanfaat bagi orangtua siswa yang mempunyai anak kelas 9 SMP/MTs.***red