Berbeda dengan Pilkades sebelumnya, jumlah petugas KPPS saat ini, terbilang cukup banyak sesuai dengan jumlah TPS di Desa. Selain rekruitmen yang sebelumnya harus Bimtek KPPS di Desa Sukaratu Kecamatan Cilebar berkaitan netralitasnya, para petugas KPPS di tiap TPS Pilkades, di wanti-wanti menahan diri dari keberpihakan selama bertugas, baik di lapangan maupun media sosial yang berpeluang terjadi gesekan kepentingan. 

Bimtek KPPS di Desa Sukaratu Kecamatan Cilebar

Disela-sela Bimbingan Teknis (Bimtek) KPPS di Desa Sukaratu Kecamatan Cilebar, Sekretaris Camat Surisno mengatakan, panitia memilih KPPS bukan hal mudah untuk ditempatkan di tiap TPS Pilkades, karena sedikit banyak unsur kekerabatan, keluarga dan komunitas bisa saja selalu ada kaitan bahkan di kait-kaitkan dengan satu dan atau calon kades lainnya. Karenanya, netralitas petugas KPPS ini penting setelah di percaya oleh panitia, minimalnya sebut Surisno, petugas KPPS jangan terpengaruh, terprovokasi atau terseret pada tindakan yang merugikan calon kades dan masyarakat pemilih, baik saat bertugas maupun di media sosial untuk tidak mengunggah konten, status maupun narasi yang berpeluang terjadi gesekan. "Netralitas ini penting, semua yang dipilih jadi petugas KPPS harus netral dan bisa mawas diri selama bertugas, " Ungkapnya. 

Lebih dari itu, semua Bimtek dan dasar  teknis pelaksanaan Pilkades bagi KPPS sebagaimana di Perbup Nomor 4 Tahun 2021, ia harapkan bisa di jalankan secara profesional dan di fahami betul. "Apa yang di sampaikan di Bimtek ini, harus di serap, di fahami dan di jalankan se profesional mungkin, " Pungkasnya. (Rd)