Rtusan warga Desa Kutamekar Kecamatan Ciampel, diduga keracunan masal, Kamis (3/6). Peristiwa ini terjadi kali kedua yang di duga akibat kebocoran dari tabung kimia Coustiksoda milik PT Pindo Delli 2. Tepatnya pukul 11.00 Wib dan sekitar pukul 13.10 Wib tabung kimia tersebut kembali bocor. 
Warga yang berada di sekitar wilayah pabrik di Dusun Cigempol RT 02 RW 07 BTB 7, banyak yang di evakuasi ke kantor desa maupun puskesmas pembantu Desa Setempat, termasuk ada warga yang di larikan ke Rumah Sakit Rosella sekitar 11 orang.

Proses Evakuasi Warga Keracunan di Desa Kutamekar Kecamatan Ciampel ke Layanan Medis

Kepala Puskesmas Ciampel Asep SKm mengatakan, pasien yang sedang di observasi sekitar 15 orang dan yang dalam penanganan, pihaknya belum bisa menjelaskan. 

"Kemungkinan para pasien ini kalau tidak bisa di tangani akan kami rujuk belum lagi beberapa ibu hamil dan ibu menyusui Belum kami data semua" jelas Asep.

Ditempat yang sama, Sekretaris Desa Kutamekar menjelaskan bahwa kejadian keracunan masal ini di duga akibat kebocoran tabung kimia milik PT Pindo Deli sudah terjadi beberapa kali.

"Namun kejadian masal ini sudah terjadi dua kali, waktu yang pertama pas Kadesnya H Amud. sekarang kejadian kedua kalinya, juga keracunan ini menimpa beberapa karyawan" tegasnya. (Rd/NM).