Sebanyak 51 Kepala Desa dari 18 Kecamatan di Karawang, memenuhi undangan dari Dirjen Sumber Daya Air (SDA) Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan SDA Citarum III Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat di Hotel Sari Ater Kamboti Jalan Lemahneundeut Nomor 7 - Bandung, Kamis (26/8). Para Kades tersebut di undang dalam rangka serah terima program percepatan peningkatan tata guna air irigasi (P3-TGAi) Tahun anggaran 2021 yang sudah rampung di kerjakan. 
Selain menyimak laporan dari Satker PPK Operasi dan Pemeliharaan SDA III Yovi Maulana Yusuf SE ST bersama Kepala BBWS Citarum Ir Bastari M.Eng, para kades yang juga di dampingi Tim Pendamping Masyarakat (TPM) Karawang, akan langsung menerima prosesi serah terima  
P3-TGAI oleh Konsultan Manajemen Balai (KMB) di sela-sela acara. 

Kegiatan Rapid Antigen Sebelum acara di Mulai Terhadap Para Kades di Karawang

Kegiatan yang di mulai pukul 08.00 Wib tersebut, mengharuskan para kepala desa di Karawang memenuhi rapid rest antigen ditempat sebelum acara di mulai. (Rd)