Meskipun sudah di buka untuk layanan gratis Swab antigen untuk para pelamar CPNs dan PPPK formasi Kabupaten Karawang H-1 pelaksanan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di Telkom Bandung University sejak 25 September, namun baru sedikit para pelamar memanfaatkan layanan kesehatan pemerintah yang tersebar di 30 Kecamatan tersebut. Beberapa diantara mereka, lebih memilih layanan kesehatan di sejumlah Klinik dan atau Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) hingga rumah sakit swasta lainnya dengan tawaran harga-harga khusus dari biasanya. 

Lengapi APD, Petugas Swab Antigen Gratis di Puskesmas Cilamaya dan Puskesmas Tempuran

"Ada sih, cuma kan Puskesmas selalu penuh orang-orang yang vaksin, jadi agak males juga. Jadinya memilih layanan Klinik saja, ya walaupun bayarnya Rp80 ribuan, lebih murah dari biasanya, yang penting dapat keterangan negatif dan tidak antri lama, " Kata salah seorang pelamar CPNS, Riki Marjudin, Minggu (26/9). 

Kepala Puskesmas Cilamaya, dr Ajiz Ghofur mengatakan, dalam sehari pihaknya hanya menerima sekitar 7 pelamar CPNS untuk digarap swab antigen. Mereka, selain dipersyaratkan datang dengan membawa identitas diri dan kartu ujian CPNS, juga diberikan keterangan hasil swab beberapa menit kemudian. 
"Yang jelas kita open, ada petugas stand by di lapangan untuk melayani swab gratis bagi pelamar CPNs, " Ungkapnya. (Rd)