Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kabupaten Karawang berjuang dalam memadamkan si jago merah yang terjadi di gudang limbah, Desa Kalangsari, Kecamatan Rengasdengklok. Perjuangan petugas damkar menjadi sorotan warganet dalam upayanya memadamkan api tersebut.(20/6/22).

Foto petugas damkar kelelahan di lokasi kebakaran


Terpantau pada unggahan Instagram @tanggap.karawang yang diposting dengan keterangan ucapan apresiasi kepada @damkarkrw dan pihak-pihak yang terlibat itu mengundang sejumlah warganet dengan memberikan dukungannya kepada petugas damkar di lokasi tersebut.

“Semangat rekan-rekan dari @/damkarkrw semoga lelah mu menjadi amal ibadah mu,” tulis @/khalidhamzah507.

Kemudian dukungan diberikan juga oleh akun Instagram @/ghinasbr dan @/dimaswijonarko dengan harapan petugas damkar selalu dapat perlindungan dan keselamatan dalam berjuang memadamkan si jago merah.

“Semoga semua tim yang bertugas selalu diberikan kesehatan, serta selalu dilindungi Allah. Tetap semangat,” tulis Ghina.

lokasi kebakaran

“Semangat @/damkarkrw, semoga diberi kesehatan dan keselamatan dalam bertugas,” tulis Dimas.

Untuk diketahui, kebakaran pada gudang tersebut terjadi pada Jumat (17/6/2022) sekira pukul 11.00 WIB. Saat ini petugas damkar berhasil memadamkan api dan kini masih dalam proses pendinginan.

“Update terbarunya kemarin sudah didatangkan bekho dan loader, dari kemarin sampai saat ini dan mudah-mudahan siang ini tuntas,” ujar Kepala Bidang Damkar dan Penyelamatan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang, Rohmat Ilyas.

Bantuan armada tersebut, lanjut Rohmat, datang dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Karawang (@dlhkrwkab) melalui UPTD Lingkungan Hidup Wilayah II (@karawanglingkunganhidup_wil2) untuk membersihkan puing-puing bekas kebakaran.

Dia menambahkan, pihaknya mengerahkan 5 unit armada damkar untuk memadamkan kebakaran pada gudang tersebut. Beruntung pada kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa maupun korban luka dan petugas damkar berjibaku dalam memadamkan api tersebut dengan sigap dan kondusif. (disks)