Cilamaya Wetan gelar lomba akademik pada Kamis (2/2/2023). Selain mengujikan Calistung, IPA, Matematika dan Siswa Berprestasi pada peserta perwakilan 35 SD Negeri dan Swasta, lomba yang di selenggarakan di SDN Mekarmaya 1 itu, juga mengkompetisikan seleksi guru dan kepsek berprestasi yang akan menjadi wakil kecamatan ke tingkat kabupaten. 

"Untuk peserta seleksi guru berprestasi Alhamdulillah semuanya hadir, mereka di uji tertulis mengisi soal 30 pilihan ganda dan 4 essay dengan durasi 90 menit. Adapun soal tersebut, memuat kurikulum, metode pembelajaran, standar penilaian dan seputar itu. Nantinya, hasil pengisian soal dal.lbar jawaban itu di nilai dan di olah langsung pihak pengawas, " Kata Juri Pendamping di ruangan seleksi Guru Berprestasi, Hj Nurbaety S.pd kepada pelitakarawang.com, Kamis (2/2/2023).
Foto : Cilamaya Wetan Seleksi Guru dan Kepsek Berprestasi yang akan Jadi Wakil Kecamatan di Tingkat Kabupaten

Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3s) Cilamaya Wetan, Tarim S.pd mengatakan, semua guru dan kepsek dari 35 SD Negeri dan 1 SD swasta hadir 
dalam kegiatan lomba akademik ini. Pihaknya mengapresiasi, kekompakan dan kebersamaan semua pihak dalam suksesi acara, seperti K3S, PGRI, Koorwilcambidik, Pengawas dan Penilik.
Tidak ada, sebut Tarim, pembedaan status dan latar belakang peserta, karena guru-guru yang ikut seleksi ini, tak hanya dari kalangan PNS, tetapi juga guru PPPK dan Non PNS.
Foto : Cilamaya Wetan Seleksi Guru dan Kepsek Berprestasi yang akan Jadi Wakil Kecamatan di Tingkat Kabupaten

"Meskipun belum ada Guru dan Kepsek berprestasi juara di tingkat Kabupaten, namun lewat seleksi ini diharapkan lahir kompetensi dan pemenuhan kualitas guru dan kepsek semakin baik di Cilamaya Wetan, " Ungkapnya. 

Pengawas Koorwilcambidik Cilamaya Wetan, Asep Tajatudin mengatakan, ada tiga kriteria penilaian yang menjadi indikator dalam seleksi ini, utamanya Kepsek Berprestasi antara lain Managerial, supervisi dan kewirausahaan. Untuk soal yang dibuat sendiri oleh pengawas, tentunya menyesuaikan dengan Implementasi Kurikul Merdeka (IKM) dan cenderung pada PSP.

"Semuanya ikut dan terlibat, siapapun juaranya dia berhak menjadi wakil Cilamaya Wetan ketingkat Kabupaten, " Tandasnya. (Rd)