Bertempat di Aula PGRI Kecamatan Tempuran, Karawang, Dedeh Suryani, S,Pd terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Himpuadi kecamatan setempat.(17/10/23).
![]() |
Foto : Saat Ketua Kabupaten Karawang sempatkan pin Himpaudi ke Ketua Kecamatan Tempuran Dede Suryani |
Ia di daulat menggantikan ketua lama Dedi Suryadi,S.Pd yang telah habis masa baktinya.
Kegiatan musyawarah cabang (Muscab) ke IV dan pelantikan pengurus himpaudi Kecamatan Tempuran periode 2023 -2027, mengambil tema Mantap yakni Mandiri,Tangguh dan Propesional.
Ketua lama Dedi diketahui terus melanjutkan jenjang kariernya dengan menduduki jabatan tertentu di kepengurusan Himpaudi Kabupaten Karawang.
Muscab Ke IV Himpaudi Tempuran dihadiri oleh sejumlah pengurus Himpuadi Kabupaten Karawang termasuk Lilis Holilah, S,Pd selaku ketua, H.Rohyat Nuridn Koorwilcambidik termasuk dua penilik setempat Edi,S.Pd dan Ato,S.Pd, Ketua PGRI Kecamatan Dicky S.Pd dan semua pengelola atau pemilik PAUD di wilayah Koorwilcambidik Kecamatan Tempuran, Kabupaten Karawang.
Tak hanya itu, tampak pula Bunda PAUD Kecamatan Tempuran, Ooh Komarudin.
Lilis Holilah selaku Ketua Himpaudi Kabupaten Karawang dalam sambutannya meminta kepada pengurus baru Himpuadi Kecamatan Tempuran untuk responsif keadaan dan lebih baik lagi dari kepengurusan lama, terlebih jangan ada istilah Tukcing tapi harus bergerak cepat karena banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan. Itu semua demi lembaga makin solid maka tunjukan interigtas yang cerdas, dedikasi yang nyata dengan tetap mengusung loyalitas yang berkelas.
Lilis tegaskan, kepengurusan baru harus bisa menjawab dengan nyata dari tema Muscab Tempuran yakni Mantap.
Kami akan mendukung bila man-nya bermaknakan mandiri sejati namun semua pengurus wajib mengedapankan etika, esteika juga selalu berkoordinaasi dan konsulidasi dengan lembaga atau OPD terkait.
Kami akan selalu support system bila Ta-nya bermaknakan Tangguh. Namun setangguh apapun tanpa persatuan dan kesatuan itu semua tiada artinya.
Dan P-nya adalah Propesional, kami dari Kabupaten dan atas nama pengelola bahkan para siswa serta wali murid di Kecamatan Tempuran ingin banget pembuktikan propesionalime yang nyata, tandas Lilis.
Dalam akhir sambutanya, Ketua Himpuadi Kabupaten Karawang mengingatkan keras kepada pengurus baru untuk bersikap jujur dan tanggungjawab selain menunggu realisasi dari Tema Mantapnya.
Dan jangan lupa,sebutnya pula, sebuah organisasi atau lembaga akan maju dan sukses bilamana dimulai dengan adimitrasi yang baik, tertib dan transparan, ucap dari Lilis Holilah,mengakhiri sambutanya.(*)
Komentar0