Menkes: Angka Gangguan Kejiwaan Semakin Meningkat
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan masalah kesehatan jiwa di Indonesia semakin memprihatinkan. Hal itu ia sampaikan saat menghadiri acara "Ayo Sehat Festival" di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu (11/11/2023).
"Makin lama makin meningkat masalah kesehatan jiwa. Makanya kita ingin edukasi masyarakat bahwa yang penting hidup sehat jangan sampai sakit. Masalah kesehatan bisa dari gaya hidup kita, rajin berolahraga, makannya diatur, rajin ngecek tekanan darah, gula, kolesterol," kata Menkes Budi kepada wartawan, Sabtu.
Menkes mengajak masyarakat rajin berolahraga, menjaga pola makan dan mengelola stres dengan baik. Sebelumnya, Menkes menyebutkan satu dari sepuluh orang di Indonesia mengalami gangguan kejiwaan.
Hal itu ia sampaikan saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IX DPR RI, Selasa (7/11/2023) lalu. Menurutnya, gangguan kejiwaan kini sudah menjadi perhatian dunia.
Ia mengatakan satu dari delapan atau sekitar 910 juta orang di dunia mengalami gangguan kesehatan jiwa.
"Di Indonesia itu, satu dari sepuluh orang yang terdeteksi. Deteksi dini gangguan jiwa saya kira lemah sekali, belum advance," kata Menkes.(*)