Breaking News
---

Dahsyat, Ini Manfaat Selada bagi Kesehatan Tubuh dan Kecantikan

Selada merupakan sayuran hijau kaya antioksidan, yang enak dan cocok untuk segala hidangan. Sayuran ini sering menjadi lalapan, isian sandwich, burger, hingga asinan.

Dahsyat, Ini Manfaat Selada bagi Kesehatan Tubuh dan Kecantikan

Tak hanya pelengkap sajian, selada juga mengandung nutrisi yang bisa mengoptimalkan kesehatan dan kecantikan. Lantas, apa saja, sih, manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsi sayuran ini? Yuk, cek lebih lanjut!

Selada merupakan sumber vitamin A, C, dan K yang baik. Vitamin A penting untuk kesehatan mata dan kekebalan tubuh, vitamin C berperan dalam membantu penyerapan zat besi dan menjaga kesehatan kulit, serta vitamin K diperlukan untuk pembekuan darah dan kesehatan tulang.

Selada juga mengandung serat yang dapat membantu melancarkan pencernaan. Meskipun rendah kalori, selada tetap penting diimbangi dengan makanan bergizi lain untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian kamu.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut sederet manfaat selada bagi kesehatan tubuh dan kecantikan, antara lain:

1. Menjaga hidrasi kulit

Selada memiliki kandungan air sebanyak 98 persen. Hal ini membantu tubuh untuk tetap terhidrasi dengan baik.

Ketika tubuh terhidrasi dengan baik, maka kondisi ini juga akan membuat kesehatan kulit semakin optimal. Kulit akan terhindar dari kondisi kering, kusam, hingga gatal.

Meskipun begitu, jangan lupa untuk tetap mengonsumsi air putih minimal delapan gelas setiap hari agar kesehatan kulit tetap terjaga dengan baik.

2. Mengoptimalkan kekuatan tulang

Sayuran ini tinggi akan vitamin K di dalamnya. Memenuhi kebutuhan vitamin K mampu mengoptimalkan kesehatan tulang menjadi lebih kuat.

Tak hanya mengandung vitamin K, selada juga mengandung kalsium yang bisa membantu untuk memperkuat tulang.

Dengan memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral tersebut, maka risiko gangguan kesehatan tulang akan mengalami penurunan.

3. Mengoptimalkan penglihatan

Selada mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Vitamin ini berperan dalam menjaga kesehatan mata.

Dengan terpenuhinya vitamin A dalam tubuh, ini bisa membantu kamu dalam meningkatkan kualitas penglihatan. Bahkan, kamu bisa terhindar dari penyakit katarak hingga degenerasi makula.

Tak hanya itu, melansir dari jurnal Antioxidants, selada juga mengandung antioksidan zeaxanthin yang bisa mengoptimalkan kesehatan mata dan mencegah berbagai penyakit mata.

4. Menurunkan kadar kolesterol

Mengonsumsinya bisa membantu kamu untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Ketika kadar kolesterol terkontrol dengan baik, kondisi ini membuat kamu terhindar dari penyakit jantung.

5. Membantu menurunkan berat badan

Jika kamu sedang dalam program diet untuk menurunkan berat badan, tidak ada salahnya mencoba masukkan selada ke dalam menu diet kamu.

Selada mengandung serat dan rendah kalori sehingga cocok untuk membantu menurunkan serta mengontrol berat badan.

Melansir dari PLoS Medicine, mengonsumsi selada yang mengandung serat tinggi mampu meningkatkan rasa kenyang. Kondisi ini mampu mengurangi asupan energi total dan mencegah penambahan berat badan.

6. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan potasium dalam sayuran ini mampu membantu menjaga kesehatan jantung. Hal ini membuat kamu terhindar dari berbagai gangguan kesehatan pada jantung.

7. Menurunkan tekanan darah

Tak hanya menjaga kesehatan jantung, kandungan potasium juga sangat baik bagi pengidap tekanan darah tinggi.

Pasalnya potasium bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan cara mengurangi efek natrium dan melebarkan pembuluh darah.

Menurut studi dalam jurnal Current Hypertension Reports, kandungan potasium cukup tinggi dalam selada merah. Mengonsumsinya mampu membantu memenuhi kebutuhan potasium dalam tubuh.

Hasilnya, potasium mampu menurunkan dampak natrium dan melebarkan pembuluh darah, sehingga membantu menurunkan tekanan darah.

8. Membuat kulit menjadi lebih kencang

Kandungan vitamin A dalam sayuran ini juga bermanfaat untuk kesehatan kulit. Ketika vitamin ini dapat terpenuhi dengan baik, maka kulit akan tampak lebih kencang, lembut, dan sehat.

9. Mengoptimalkan sistem imun tubuh

Berbagai kandungan vitamin dan mineral dalam selada mampu mengoptimalkan sistem imun tubuh. Bahkan, kandungan vitamin A di dalamnya mampu meredakan infeksi, peradangan, serta kerusakan sel.

10. Mencegah kanker

Selada merupakan sayuran hijau yang kaya akan antioksidan. Kandungan tersebut mampu melindungi tubuh dari berbagai paparan radikal bebas yang bisa memicu munculnya dan perkembangan sel kanker.

11. Mencegah komplikasi kehamilan

Pada ibu hamil, selada bermanfaat untuk menurunkan berbagai risiko komplikasi kehamilan. Sebab, sayuran ini mengandung folat yang baik untuk kesehatan. Kandungan folat terbukti mampu menurunkan risiko cacat pada janin.

12. Mencegah kelelahan

Selada mengandung folat yang membantu proses produksi sel darah merah yang sehat. Ketika sel darah merah yang sehat terpenuhi dalam tubuh, maka kamu akan terhindar dari kondisi kelelahan terus menerus.

13. Menjaga kesehatan gusi dan gigi

Sayuran ini juga mengandung vitamin C yang baik, khususnya pada selada jenis Romaine. Terpenuhinya kebutuhan vitamin C dalam tubuh membantu mengoptimalkan kesehatan gusi dan gigi menjadi lebih sehat.(*)
Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan