Breaking News
---

Puput Novel Meninggal Dunia Akibat Kanker

 Aktris dan penyanyi Putri Zizi Novianti atau yang akrab disapa Puput Novel meninggal dunia pada usia 50 tahun pada Minggu (8/9/2024), pukul 18:24 WIB. Perempuan kelahiran 31 Agustus tahun 1974 tersebut akan dimakamkan pada esok hari, Senin (9/9/2024) siang. 

Puput Novel Meninggal Dunia Akibat Kanker

Puput Novel meninggal dunia di rumah sakit MMC Kuningan, Jakarta Selatan, karena penyakit kanker yang dideritanya. Kabar meninggalnya Puput Novel itu disampaikan Ruli Siahaan, selaku pihak management.

"Telah meninggal dunia artis cantik dan baik hati. Mbak Puput Novel dalam usia 50 tahun," tulis Ruli dalam keterangannya.

Jenazah Puput Novel akan disemayamkan di rumah duka kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Ruli pun meminta apabila Puput ada kesalahan dan khilaf agar diberikan pintu maaf seluas-luasnya

"Rumah duka di Raden Patah 3 Nomor 7 Kebayoran Baru Jakarta Selatan sebelah SMA Al Azhar, besok baru dimakamkan," tulis Ruli Siahaan Management.(*)

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan