Jakarta Pertamina Enduro Raih Kemenangan Kedua di Proliga 2025
Tim putri Jakarta Pertamina Enduro meraih kemenangan kedua musim ini usai menundukkan Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-1 (25-22, 14-25, 25-19, 25-21) pada pertandingan pembuka hari kedua seri ketiga putaran pertama PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Ken Arok, Malang, Sabtu (18/1/2025).
Kemenangan sebelumnya diraih Pertamina Enduro atas Jakarta Electric PLN dengan skor 3-0, sementara tiga kekalahan mereka alami saat melawan Jakarta Livin' Mandiri (2-3), Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (0-3), dan Jakarta Popsivo Polwan (1-3).
Namun, pada set kedua, Bandung BJB tampil dominan dan berhasil memanfaatkan celah permainan Pertamina, mengakhiri set dengan skor 14-25. Meski sempat tertinggal 0-2 di awal set ketiga, Junaidah Santi dan rekan-rekannya menunjukkan permainan solid dan berhasil menyamakan kedudukan sebelum mengamankan kemenangan 25-19.
Memasuki set kedua, pelatih Pertamina Enduro, Bullent Karsioglu, mencoba merombak strategi dengan memasukkan Nurlaili. Namun, Bank BJB tetap tampil dominan dan menyelesaikan set ini dengan kemenangan 25-14, membuat skor imbang 1-1.
Set ketiga berlangsung ketat. Bank BJB memulai dengan keunggulan cepat 4-0, tetapi Pertamina Enduro mampu bangkit dan membalikkan keadaan. Smash tajam dari para pemain Pertamina menjadi kunci keberhasilan mereka menutup set ini dengan skor 25-19.
Usai laga, pelatih Bank BJB, Samsul Jais mengaku, meski kalah timnya sudah bermain cukup baik, "Meski kalah permainan anak-anak dari segi kekompakan sudah baik. Dan kami akui Pertamina dengan pemain asingnya yang baru tampil cukup baik," ujar Samsul.
Sementara itu, pemain Bandung BJB Myrasuci menyampaikan timnya hari ini memang harus mengakui keunggulan Pertamina Enduro, "Teman-teman sudah tampil maksimal, tapi dengan kekalahan tadi pastinya kami akan melakukan evaluasi, agar kedepannya bisa tampil lebih baik lagi," kata Myrasuci.
Pelatih Pertamina Enduro, Bullent Karsioglu menyampaikan rasa syukurnya atas kemenangan penting hari ini, "Terus terang dengan seringnya melakukan rotasi pemain kami mencoba menguasai pertandingan.
"Meski sempat kalah di set kedua, kami bisa memperbaiki penampilan di set berikutnya," ujarnya.
Seperti yang pernah Bullent Karsioglu sampaikan, langkah Deni langkah timnya akan terus mencoba bekerja lebih baik lagi.
Sementara salah satu pemainnya, Nurlaili mengaku ketika set kedua kalah karena bola pertama dari teman-teman tidak baik, sehingga di set tersebut kami kalah. "Tapi di set berikutnya, teman-teman bisa kompak dan memenangkan pertandingan," katanya.