Breaking News

Ribuan Kendaraan Padati Puncak Bogor, Oneway Diberlakukan

Libur akhir pekan yang berlanjut dengan libur hari kejepit Imlek 2025 menjadi momentum untuk berwisata. Peningkatan jumlah wisatawan tampak dari antrian ribuan kendaraan yang keluar dari pintu tol Jagorawi ke exit tol Gadog, Sabtu (25/1/2025)

Ribuan Kendaraan Padati Puncak Bogor, Oneway Diberlakukan

Kasatlantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama mengatakan, sudah 7.000 kendaraan masuk kawasan Puncak yang terpantau dari pukul 00.00 hingga pukul 09:00 WIB, Sabtu pagi.

“Untuk pagi ini terpantau untuk kendaraan yang naik ke arah puncak dari pukul 00.00 sampai dengan sekarang itu kurang lebih 7.000 kendaraan yang termonitor untuk naik ke jalur Puncak,” jelas Kasat Lantas AKP Rizki Guntama.

Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah atau oneway dari arah Jakarta menuju Puncak. Tujuan pemberlakua tersebut untuk untuk mengakomodir seluruh kendaraan yang ingin berwisata ke arah puncak.

Kemacetan mulai terjadi di sejumlah titik jalur Puncak, seperti di Pasir muncang, kemudian di Megamendung yang diakibatkan karena bottle neck atau suatu kondisi lebar jalan yang tidak sama di sepanjang ruasnya.(*)


Posting Komentar
WhatsApp PELITA KARAWANG