Scroll untuk melanjutkan membaca

Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) mendukung diskresi Kepolisian terkait penghentian rekayasa lalu lintas contraflow KM 70 hingga KM 47 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek).
Diskresi Kepolisian, contraflow di Tol Japek arah Jakarta dihentikan

"Setelah terpantau kondisi lalu lintas kendaraan normal, atas diskresi Kepolisian, PT Jasamarga Transjawa Tol menghentikan rekayasa lalu lintas contraflow KM 70 sampai dengan KM 47 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pukul 21.35 WIB," ujar Vice President Corporate Secretary and Legal PT JTT Ria Marlinda Paallo di Jakarta, Senin.

Saat ini kondisi lalu lintas di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek telah kembali normal di kedua arah.

“Kami mengimbau pengguna jalan tol Trans Jawa untuk mengutamakan keselamatan, mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol. Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, memastikan kecukupan daya, BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan,” kata Ria.

Sebagai informasi, PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.454.010 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada H1 sampai dengan H+5 libur Idul Fitri 1446 Hijriah atau Lebaran 2025 yang jatuh pada 31 Maret hingga 6 April 2025.

Baca Juga


Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas dari empat gerbang tol (GT) utama, yaitu GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa), GT Kalihurip Utama dan GT Fungsional Japek II Selatan (dari arah Bandung), GT Cikupa (dari arah Merak), dan GT Ciawi (dari arah Puncak).

Total volume lalu lintas yang kembali ke wilayah Jabotabek ini meningkat 50,1 persen jika dibandingkan lalu lintas normal (968.414 kendaraan).

Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah, yaitu dengan mayoritas sebanyak 831.107 kendaraan (57,2 persen) dari arah timur (Trans Jawa dan Bandung), 330.759 kendaraan (22,7 persen) dari arah barat (Merak), dan 292.144 kendaraan (20,1 persen) dari arah selatan (Puncak).

Lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 507.229 kendaraan, meningkat sebesar 168,9 persen dari lalu lintas normal.

Sumber : Antara 

Berita YouTube

Raja Yordania Anugerahi Presiden Prabowo Tanda Kehormatan Tertinggi
Raja Yordania Anugerahi Presiden Prabowo Tanda Kehormatan Tertinggi
Presiden Beri Rehabilitasi Guru ASN Luwu Utara
Presiden Beri Rehabilitasi Guru ASN Luwu Utara
Indonesia-Australia Sepakati Pereratan Kerja Sama Pertahanan dan Keamanan
Indonesia-Australia Sepakati Pereratan Kerja Sama Pertahanan dan Keamanan
Pemerintah Tegaskan Mantan Presiden Soeharto Tak Terbukti Langgar HAM dan Korupsi
Pemerintah Tegaskan Mantan Presiden Soeharto Tak Terbukti Langgar HAM dan Korupsi
Secara Resmi Presiden Prabowo Anugrahkan 10 Tokoh Penerima Gelar Pahlawan Nasional 2025
Secara Resmi Presiden Prabowo Anugrahkan 10 Tokoh Penerima Gelar Pahlawan Nasional 2025
Detik-detik Bupati Ponorogo tiba di Gedung KPK
Detik-detik Bupati Ponorogo tiba di Gedung KPK
Presiden Resmikan Pabrik Petrokimia Pertama di Indonesia
Presiden Resmikan Pabrik Petrokimia Pertama di Indonesia
Penting Diketahui, Begini Tata Cara Pemilihan Pilkades di Kabupaten Karawang
Penting Diketahui, Begini Tata Cara Pemilihan Pilkades di Kabupaten Karawang
Presiden Jawab Kegaduhan Hutang Kereta Api Cepat yang rame diperbincangkan.
Presiden Jawab Kegaduhan Hutang Kereta Api Cepat yang rame diperbincangkan.
Mulai bulan November 2025 Pemda Provinsi Jawa Barat melakukan ujicoba bekerja cara WFH
Mulai bulan November 2025 Pemda Provinsi Jawa Barat melakukan ujicoba bekerja cara WFH
Berita Terbaru
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
  • Diskresi Kepolisian, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Dihentikan
Posting Komentar
Tutup Iklan