Sebelumnya, dikabarkan sejumlah siswa SMP terjaring razia di Lapangan Turisari Dusun Kecepet Desa Mekarmaya Kecamatan Cilamaya Wetan, Rabu sore (10/11). Aparat gabungan mengamankan para pelajar asal Cilamaya Wetan, Telagasari dan Subang tersebut yang di duga akan melakukan tawuran. Namun, setelah ramai Mayoritas siswa yang terjaring itu berasal dari SMPN 1 Telagasari kelas IX, sejumlah guru setempat mendatangi kantor Mapolsek untuk memastikannya.
Wal hasil, tidak di dapati satupun siswa SMPN 1 Telagasari yang terjaring.

"Hasil klarifikasi di TKP beberapa guru SMPN 1 Telagasari masih di Polsek Cilamaya Wetan ternyata tidak ada seorangpun siswa SMPN 1 Telagasari yang terjaring, pihaknya sedang klarifikasi ada indikasi apa mereka oknum pelajar menjual nama SMPN 1 Telagasari hingga mencoreng nama Telagasari 1 yang terlanjur tersebar di medsos, Mudah-mudahan segera terbongkar kedok dari kejadian ini, " Kata Wakasek SMPN 1 Telagasari Aep Saepudin S.Pd, Rabu malam (10/11).


Menurut laporan Wakasek Kesiswaan yang datang ke TKP, sebut Aep, beberapa anak dari Cilamaya Wetan justru mengaku dari Telagasari. Sebab, pihak sekolah juga heran, Karena selama ini, peristiwa tawuran antar SMP,  Telagasari 1 tidak pernah terlibat.


"Soal motif menjual nama SMPN 1 Telagasari, itu jadi kewenangan aparat. Alhamdulillah kami bersyukur tak ada satupun siswa kami yang terlibat, " Ujarnya.

Sejumlah Oknum Siswa yang di Amankan di Mapolsek Cilamaya

Kapolsek Cilamaya AKP Edi Sunardi SH mengatakan,  Anggota Piket Fungsi Polsek Cilamaya gabungan bersama Anggota Koramil dan Satpol PP Telah Mengamankan Para Pelajar SMP Yang Kedapatan diduga akan melakukan tawuran, pada Rabu (10/11) sekira pukul 15.30 Wib. Untuk Identitas Pelajar yamh diamankan, totalnya sebanyak 36 Orang. Setelah hasil klarifikasi mendetail, rinciannya terdiri dari SMPN 1 Cilamaya 3 orang, SMPN 3 Telagasari 9 orang, SMPN 3 Klari 21 orang dan SMPN 4 Ciasem 3 orang perempuan.
 "Barang Bukti yang diamankan antara lain 1 Buah pisau Cutter, 11 Tas Sekolah, 1 Buah bendera, 18 Unit Handphone dan 13 unit sepeda motor, " Ungkapnya.

Pelajar tersebut sambungnya, berasal dari SMP Negeri 1 Cilamaya, SMP Negeri 3 Telagasari, SMP Negeri 3 Klari dan SMP Negeri 4 Ciasem Subang yang rencananya akan menghadiri kegiatan anniversary pelajar diwilayah Kecamayan Cilamaya Wetan. (Rd)