Setelah tiga desa di Karawang sukses menyelenggarakan Musdes pemilih kades Pergantian Antar Waktu (PAW) oada Sabtu (4/12), tiga Kades terpilih hasil pemilihan oleh perwakilan tokoh masyarakat, aparat desa dan BPD tersebut, agar menyiapkan diri mengikuti prosesi pelantikan yang di pastikan di gelar sebelum Januari 2022.
Asda II Akhmad Hidayat Saat Monitoring Musdes di Desa Pancakarya Kecamatan Tempuran


"Yang terpilih baik kadesnya maupun BPD diharapkan bersiap diri untuk pengajuan prosesi pelantikan, insha Allah akan segera di proses cepat, karena kita upayakan mereka di lantik masih di bulan Desember ini juga. Soal lokasi nanti tergantung Ibu Bupati, bisa serentak di satu lokasi, atau juga di masing-masing desa/kecamatan, " Kata Asda I Bidang Pembangunan Akhmad Hidayat, Sabtu (4/11).

Desa Mulangsari dan Desa Pancakarya, kades terpilihnya akan melanjutkan masa pemerintahan sampai dengan akhir jabatan kades almarhum sekitar hampir lima tahunan lagi, sementara Tegalwaru Kecamatan Cilamaya Wetan sebutnya melanjutkan sekitar 1 tahunan lagi.

"Kita harap semua berjalan lancar, selamat kepada para kades terpilih, mari bersama Pemkab melanjutkan pembangunan di desa," Katanya.

Disinggung kelanjutan Desa Cilewo Kecamatan Telagasari yang tertunda pelaksanaan Musdesnya, Hidayat mengatakan, nanti akan di ulang lagi tahapannya, itu kembali lagi pada kesiapan BPD setempat menyelenggarakan Musdes kedepan. Namun demikian, pihaknya akan melakukan pembinaan melalui OPD terkait agar roda pemerintahan dan kesiapan Musdes ini berjalan dengan lancar. 

"Itu tergantung kesiapan BPD, silahkan mau kapan dilanjutkan Musdesnya. Tapi nanti kita akan berikan pembinaan lebih lanjut khusus ke Desa ini, " Tandasnya. (rd)