Bupati Karawang dr Cellica Nurachadiana, sudah ambil cuti haji pada Selasa 28 Juni kemarin. Namun, pemberangkatannya yang masih tentatif, tetap membuatnya beraktivitas melayani masyarakat Karawang. Selain nampak hadir dalam gelaran puncak Hari Keluarga Nasional (Harganas), Bupati juga menyempatkan diri hadir bersama Wakil Bupati Aep Saepulloh di acara gebyar Paten di Kecamatan Lemahabang Wadas, Rabu pagi (29/6/2022).
Foto : Bupati Karawang Saat Menghadiri Giat Gebyar Paten di Kecamatan Lemahabang Wadas


"Saya selalu optimis, meskipun sempat beredar kabar Ibu Bupati berangkat haji pada 25 Juni, ternyata di tunda, bahkan sampai menyempatkan hadir langsung di acara gebyar Paten Lemahabang di sela-sela persiapannya berangkat ke tanah suci. Bahkan, mungkin dari 7 kecamatan gebyar paten yang di programkan Pemkab, baru di Lemahabang acara gebyar pelayanan terpadu ini dihadiri Bupati - Wakil Bupati sekaligus, ini merupakan kebanggaan kami, " Ungkap Plt Camat Lemahabang Artha SH.

Ada sekitar 22 pelayanan ditempat hari ini dilakukan di Lemahbang, namun ia menyebut bahwa pada dasarnya pelayanan dilakukan setiap hari, baik administrasi kependudukan dan layanan pemerintahan di Kecamatan. Adapun acara hari ini adalah di 'gebyar' kan lebih semarak, karena dihadiri langsung Bupati Karawang. 
Foto : Bupati Karawang Saat Menghadiri Giat Gebyar Paten di Kecamatan Lemahabang Wadas

"Atas nama pemerintah kecamatan, pihaknya menghaturkan terimakasih atas kehadiran Bupati dan Wakil bupati bersama rombongan di Kecamatan Lemahabang, " Ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Karawang dr Cellica Nurachadiana mengakui, bahwa dirinya mulai cuti tertanggal 28 Juni, namun waktu pemberangkatan yang masih tentatif dalam waktu dekat, ia memilih tetap hadir dan turun ke masyarakat, termasuk gebyar paten di Lemahabang ini. Banyak program yang di luncurkan Pemkab Karawang, termasuk di bidang pelayanan, maka salah satu digelarnya Paten ini adalah untuk melihat langsung aplikasinya di lapangan, apakah sudah di jalankan dengan baik, atau masih di keluhkan masyarakat. 

"Karenanya, manfaatkanlah 22 layanan di tempat ini, tentunya agar masyarakat bisa terlayani dengan optimal, " Ungkapnya. (Rd)