450 Peserta Ikuti Ujian Seleksi Panwaslu Tingkat Kecamatan di Karawang
Minggu, Oktober 16, 2022
Sebanyak 450 peserta mengikuti seleksi panitia pengawas pemilihan umum (panwaslu) tingkat kecamatan berbasis komputer atau computer assisted test (CAT) yang digelar di SMK Negeri 2 Karawang, Jawa Barat, Sabtu.
"Para peserta berasal dari 30 kecamatan sekitar Karawang," kata Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Karawang, Kusnadi, di Karawang, Sabtu.
Ia menyampaikan, dalam pelaksanaannya, seleksi panwaslu tingkat kecamatan yang diikuti 450 orang itu dibagi menjadi empat sesi. Masing-masing sesi berjumlah 140 orang.
"Mereka yang mengikuti tes CAT itu merupakan peserta yang telah dinyatakan lolos administrasi," katanya.
Secara umum, seleksi panwaslu tingkat kecamatan berbasis komputer itu berlangsung lancar. Para peserta datang tepat waktu dan tidak ada kendala teknis yang berarti.
Pengumuman hasil tes CAT akan diumumkan pada tanggal 17 Oktober 2022 melalui website Bawaslu Karawang.
"Dari tes CAT, dipilih enam orang yang meraih nilai tertinggi untuk selanjutnya mengikuti seleksi wawancara, karena satu kecamatan dipilih tiga orang. Sedangkan tiga orang lagi akan menjadi cadangan, jika nanti ada sesuatu bagi peserta terpilih untuk menggantikan," katanya.(antara)