Breaking News
---

4 Tewas Akibat Kecelakaan Maut Bawen, Polisi Sudah Amankan Sopir dan Kernet Truk

Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka menegaskan, saat ini polisi sedang fokus pada pembersihan dan pengaturan jalan, usai kecelakaan maut di sekitar pertigaan exit tol Bawen, Sabtu (23/9/2023) petang. Kapolres yang ditemui usia meninjau lokasi kecelakaan menyebutkan, sejumlah korban luka berat maupun ringan telah dibawa di rumah sakit terdekat di wilayah Bawen.

Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka

“Kami fokus dulu ini pada pengaturan jalan dan pembersihan dari bekas-bekas laka,” kata Oka dihadapan wartawan. Sopir dan kernet truk tronton yang menjadi penyebab kecelakaan karena rem blong, juga sudah diamankan. Mereka dibawa ke Polsek Bawen untuk dilakukan pemeriksaan kepolisian akibat laka lantas tersebut.

“Sementara mereka kami amankan di Polsek Bawen, untuk nantinya akan diperiksa. Mereka ini jalan dari arah Semarang mau ke Selatiga trus rem mendadak tidak berfungsi diturunan ini,” jelasnya.

Kapolres juga mengimbau kepada pengguna jalan yang akan melintas diwilayah hukum Polres Semarang untuk mempersiapkan armadanya. Sebab, Kabupaten Semarang terkenal memiliki kontur demografi yang bergelombang sehingga banyak turunan dan tanjakan.

“Imbauan kami memang untuk selalu cek kondisi armadanya. Apalagi di wilayah Kabupaten Semarang ini bergelombang, tidak hanya diturunan exit tol Bawen ini saja,” himbaunya.

Sebagaimana diberitakan, telah terjadi kecelakaan maut diturunan lampu merah exit tol Bawen, Sabtu (23/9/2023) petang, hingga menyebabkan tiga orang meninggal. Informasi yang didapat dari pihak kepolisian, kecelakaan itu disebabkan truk tronton mengalami rem blong, dari arah Ungaran menuju ke Salatiaga.

Kejadian ini berawal dari truk Nissan Tronton AD 8911 IK melaju kencang, tatkala banyak kendaraan yang menunggu di lampu lalu lintas. Truk yang dikendarai Agus Risnto ini menabrak 9 motor dan 4 mobil.

Sementara yang meninggal ditempat ada 3 orang, sedangkan yang lain sudah dibawa ke rumah sakit. Ketiganya pengendara sepeda motor, dan ada 9 orang luka-luka,” lanjutnya.

Lokasi TKP Kecelakaan Maut Bawen

Untuk jumlah korban meninggal akibat kecelakaan maut di exit tol Bawen, Sabtu (23/9/2023) malam, bertambah satu orang. Kini, korban meninggal menjadi empat orang.

Dalam kecelakaan tersebut, truk mengalami rem blong, dan menabrak empat mobil dan sembilan motor. "Bertambah satu, korban meninggal di rumah sakit. Totalnya empat yang meninggal dunia," kata Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra.

Dalam kecelakaan ini, kata dia, terdapat tujuh korban luka berat, dan sebelas orang terluka ringan. Korban luka dievakuasi ke RS At Tin Bawen dan RS Ken Saras.

Kecelakaan bermula saat truk bernomor polisi AD 8911 IA, melaju dari arah Utara ke Selatan di jalur menurun. Sampai di simpang exit Tol Bawen, rem truk diduga tidak berfungsi, hingga menabrak sejumlah kendaraan yang berhenti di lampu lalu lintas tersebut.

Kapolres Semarang mengatakan, sopir truk sudah diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. (*)


Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan