Breaking News :
Pemerhati: Indonesia Bakal Mampu Bersaing di Piala Dunia U-17

Pemerhati: Indonesia Bakal Mampu Bersaing di Piala Dunia U-17

Pemerhati sepak bola Indonesia, Yusuf Kurniawan meyakini Indonesia mampu bersaing di Piala Dunia U-17. Hal itu dikatakan  menyoroti hasil drawing Piala Dunia U-17 yang dilakukan FIFA. 

Foto ilustrasi

"Kita tuh kalau di usia belasan ini, kita mampu bersaing," kata Yusuf saat perbincangan bersama Pro 3 RRI, Jumat (15/9/2023), 

Diketahui, dalam drawing Piala Dunia U-17, Indonesia berada di Grup A bersama Ekuador, Panama dan Maroko. Yusuf mengungkapkan, di usia belasan ini tidak ada lawan yang superior, sekalipun tim-tim yang berasal dari Eropa. "Karena event ini dua tahun sekali pemainnya berganti-ganti. Ini kesempatan untuk kita," ujarnya.

Menurut Yusuf, Indonesia mempunyai modal bagus dalam event ini. Seperti, pernah juara di Piala AFF U-16 di bawah tim pelatih Fakhri Husaini di tahun 2018. . 

"Kita sempat masuk ke delapan besar Asia pas 2018 di zamannya Bagas Bagus itu kita main di Malaysia, Itu kita kalau kita menang lawan Australia itu kita ke Piala Dunia U-17 di tahun itu," ucapnya. 

Meski demikian, ia menyarankan sejumlah pembenahan harus dilakukan pelatih Bima Sakti. Salah satunya masalah mental pemain. 

"Mental menjadi faktor yang penting sekali. Kemudian, pendampingan aspek psikologinya yang paling penting menurut saya," kata Yusuf.

Lebih lanjut, Yusuf meyakini tim nasional U-17 Indonesia dapat lolos dari fase penyisihan grup. Apalagi, nanti ada empat peringkat tiga terbaik yang akan lolos dalam ajang tersebut. "Masak sih kita dengan komposisi seperti ini di peringkat tiga terbaik nggak bisa sih," ujarnya.

Menurutnya, komposisi pemain timnas U-17 Indonesia ini telah bersama-sama dalam dua tahun terakhir ini. Karena mereka sempat menjadi juara AFF dan gagal di kualifikasi Piala Asia. "Jadi kerangka tim masih dengan pemain yang sama," ucapnya.

Dalam kesempatan ini, ia menyarankan kepada PSSI untuk memperbanyak uji coba bagi Timnas ini menjelang Piala Dunia U-17. Hal itu lantaran telah ada gambaran bagi lawan-lawan yang akan dihadapi Indonesia di Grup A tersebut. 

"Ini perlu dimanfaatkan dan TC kita di Jerman. Salah satunya mencari lawan yang punya karakter seperti tim-tim yang akan kita hadapi seperti Ekuador, Panama dan Maroko," ujarnya.

Selain itu, menurut Yusuf, tim pelatih juga harus jeli melihat pola permainan tim-tim yang akan dihadapi Indonesia tersebut. Hal itu agar kelemahan-kelemahan lawan Indonesia dapat diketahui. 

"Itu harus dicari rekaman-rekaman video permainan mereka, Dan harus kita pelajari," kata Yusuf. 

Diketahui, turnamen Piala Dunia U_!7 ini rencananya akan digelar mulai tanggal 10 November 2023 hingga 2 Desember 2023. Ada empat kota yang akan jadi tuan rumah turnamen ini, yaitu Jakarta, Bandung, Solo dan Surabaya.

Lawan pertama Indonesia adalah Ekuador. Wakil Amerika Selatan itu akan menjadi lawan yang bakal menyulitkan Skuat Garuda di turnamen ini.

Lawan kedua Indonesia datang dari Amerika Tengah yaitu Panama. Sementara lawan terakhir Indonesia adalah wakil dari Afrika, Timnas Maroko.(*)

BERITA TERKINI
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar