Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo 

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo memastikan akan menangkap siapapun yang terbukti melakukan perjudian pada Pilkades serentak di Kabupaten Bandung.

Foto ilustrasi : Pilkades

Saat ini, anggotanya di lapangan kata Kusworo terus memantau terutama kepada para pendatang yang justru biasanya sengaja datang hanya untuk berjudi.

" Yang pertama adalah kami memonitor apakah ada orang asing yang biasanya tidak ada, namun tiba-tiba ada dan menjadi bandar," kata Kusworo, di Mapolresta Bandung,  Kamis (5/10/2023).

Jika terbukti ada praktek perjudian pada Pilkades serentak di Kabupaten Bandung, maka Polisi pun pasti akan menangkap dan memproses secara hukum siapapun pelakunya.

" Pasti.Jadi kalau terbukti ada judi kita akan tindak lanjuti dengan prosedur hukum, kita akan kenakan pasal perjudian, baik kepada warga setempat atau pendatang yang penting dia warga negara Indonesia atau yang sedang berada di Indonesia," tandasnya.

Kusworo pun mewanti-wanti masyarakat untuk tidak menodai Pilkades serentak pada tanggal 11 Oktober 2023 ini dengan perjudian.

" Kami menghimbau masyarakat agar tidak menodai Pilkades ini dengan perjudian, karena dampak dari perjudian itu bisa menimbulkan kriminalitas yang lainnya. Jadi jika dia kalah, dia bisa merampok dia nyuri, ini yang tidak kita harapkan." pinta Perwira Menengah berpangkat Tiga Bunga Melati di pundaknya itu.

Polresta Bandung sendiri menyiapkan 325 personilnya untuk mengamankan Pilkades secara serentak di 22 Desa yang tersebar di 17 kecamatan di Kabupaten Bandung itu.(*)