Hari ini
Cuaca 0oC
BREAKING NEWS

Manchester United Dikalahkan ASEAN All Stars 0-1

Kuala Lumpur: Manchester United menelan kekalahan saat menghadapi ASEAN All Stars pada laga pramusim 2025. Setan Merah tumbang 0-1 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Rabu (28/5/2025) malam WIB.
Manchester United Dikalahkan ASEAN All Stars 0-1

Jual beli serangan langsung tersaji di awal laga. Man United dapat peluang emas lebih dahulu untuk cetak gol.

Sayangnya, serangan Diogo Dalot pada menit ketiga belum bisa berbuah gol. Bola masih bisa ditepis oleh kiper asal Thailand, Patiwat Khammai, yang kawal gawang ASEAN All Stars.

Tak tinggal diam, skuad ASEAN All Stars juga membangun serangan balik. Pada menit ke-11, wasit beri hadiah tendangan bebas dari luar kotak penalti usai Ayden Heaven lakukan pelanggaran kepada Nguyen Hai Long.

Meski mendominasi penguasaan bola, MU kesulitan untuk membuat peluang bersih ke gawang ASEAN All-Stars. Itulah mengapa di menit ke-30 Ruben Amorim membuat sejumlah pergantian pemain.

Di menit ke-33, Kobbie Mainoo melepaskan tembakan mendatar keras dari luar kotak penalti. Namun bola masih melebar dari gawang ASEAN All-Stars.

MU terus mencoba untuk mencetak gol pembuka di laga ini. Namun skor 0-0 tidak berubah hingga babak pertama berakhir.

ASEAN All Stars tampak lebih sedikit mendominasi di 10 menit awal babak kedua. Tim besutan Kim Sang-sik juga menerapkan garis pertahanan yang tinggi.

Sampai laga berjalan satu jam, belum juga tercipta gol. Tempo pertandingan juga berjalan lambat.

ASEAN All Stars berhasil memimpin 1-0 di menit ke-71. Maung Maung Lwin membobol gawang Tom Heaton setelah memanfaatkan umpan terobosan.

Pemain Indonesia, Kakang Rudianto, pun akhirnya dimasukkan ke lapangan oleh Kim Sang Sik pada menit ke-77. Dia turut membantu menjaga dengan baik pertahanan ASEAN All Stars hingga tak kebobolan satu gol pun oleh Man United.

Jelang akhir laga, Kim Sang Sik juga memainkan satu pemain lain Indonesia, yakni Malik Risaldi. Namun, tak ada gol tambahan tercipta dan MU menelan kekalahan atas ASEAN All Stars dengan skor tipis 0-1.

Susunan Pemain:

Man United: Onana (Heaton 46'); Munro, Maguire (Armer 32'), Heaven, Dalot (Kamason 32'); Casemiro (Kone 32'), Ugarte, Dorgu, Moorhouse (Lacey 32') (Garnacho 46'), Mainoo (Fernandes 46'); Hojlund (Obi-Martin 46')

ASEAN All Stars: Khammai; Kan, Aguinaldo (Irfan 46') (Kakang 68'), Delbridge, Adamson (Ra'op 39'); Aguero, Reyes (Hoang Duc 46'), Lambert (Azmi 46'); Kader (Bounkong 39') (Maung Maung Lwin 54'), Hai Long, Yaya.

Hide Ads Show Ads