Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Simak Jadwal Pelaksanaan TKA 2026 SD-SMP

Jakarta : Informasi mengenai pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2026 untuk siswa SD dan SMP dari Kemendikdasmen menjadi perbincangan hangat. Banyak masyarakat yang belum mengetahui rincian jadwal TKA 2026 untuk siswa SD dan SMP tahun ini.

Situs simulasi TKA untuk siswa SD dan SMP yang disediakan Kemendikdasmen (Foto: Kemendikdasmen)

Simak jadwal pelaksanaan TKA 2026 untuk siswa SD dan SMP dari Kemendikdasmen. Sebelum pelaksanaan resmi dimulai, Kemendikdasmen menyediakan laman simulasi TKA untuk siswa SD dan SMP melalui pusmendik.kemdikbud.go.id.

Kemendikdasmen memastikan, pelaksanaan TKA 2026 disiapkan lebih matang dari tahun-tahun sebelumnya. Kemendikdasmen melakukan, penguatan aspek teknis dan koordinasi lintas instansi, serta pemanfaatan hasil tes untuk jalur prestasi seleksi pendidikan.

“Seluruh aspek teknis kita siapkan dari awal dan termasuk koordinasi lintas instansi guna mengantisipasi kendala seperti tahun sebelumnya. Nanti hasil dari TKA SD dan SMP ini akan digunakan khusus pada jalur prestasi,” kata Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), Toni Toharudin saat diwawancarai usai menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) di Jakarta, Selasa, 27 Januari 2026.

Ia menjelaskan, proporsi penggunaan nilai TKA akan diatur masing-masing pemerintah daerah sesuai ketentuan yang berlaku. Regulasi pendukung, Toni menjelaskan surat edaran dan peraturan teknis juga telah diterbitkan.

“Porsinya diatur masing-masing daerah. Saya kira di edaran juga sudah ada karena permennya tidak berubah, tetap,” ucap Toni.

Jadwal TKA SD-SMP 2026

Sebelum hari pelaksanaan TKA tiba, akan diadakan rangkaian persiapan teknis seperti simulasi dan gladi bersih. Melansir laman resmi Kemendikdasmen, berikut jadwal lengkap TKA 2026 untuk jenjang SD dan SMP:

Jadwal TKA SD 2026

• Pendaftaran: 19 Januari-28 Februari 2026

• Simulasi: 2-8 Maret 2026

• Gladi Bersih: 9-17 Maret 2026

• Pelaksanaan Utama: 20-30 April 2026

• Pelaksanaan Susulan: 11-17 Mei 2026

• Pengolahan Hasil: 18-23 Mei 2026

• Pengumuman Hasil: 24 Mei 2026

Jadwal TKA SMP 2026

• Pendaftaran: 19 Januari-28 Februari 2026

• Simulasi: 23 Februari-1 Maret 2026

• Gladi Bersih: 9-17 Maret 2026

• Pelaksanaan Utama: 6-16 April 2026

• Pelaksanaan Susulan: 11-17 Mei 2026

• Pengolahan Hasil: 18-23 Mei 2026

• Pengumuman Hasil: 24 Mei 2026.

Sebelumnya, Pemerintah menegaskan Tes Kemampuan Akademik (TKA) dirancang untuk mengukur capaian akademik siswa, bukan menjadi penentu kelulusan. Hal ini disampaikan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti.

“Yang kita ukur dalam TKA adalah kemampuan akademik dan jadi ini bukan tes kelulusan. Yang menetapkan lulus atau tidak tetap sekolah, bukan hasil tes ini,” kata Abdul Mu’ti saat memberikan sambutan di acara Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) di Jakarta, Selasa, 27 Januari 2026.(*)

Hide Ads Show Ads