Satgas Citarum Harum kini memiliki peran ganda saat wabah covid 19. Ketua harian Satgas Citarum Harum Mayjen TNI (Purn) Dedi Kusnadi Thamim menyebutkan, dua tugas Satgas itu adalah mengurus citarum sebagai tugas pokoknya, dan ikut membantu tugas Gugus Tugas Penanganan Covid 19 Jabar.
"Peran kami sekarang jadi ganda selain pananganan citarum, juga membantu gugus tugas covid 19," kata Dedi di Bandung, Jum'at (8/5/2020).
Dalam menjalankan fungsi ganda tersebut menurut Dedi, anggota Satgas Citarum tentu saja sangat memperhatikan protokol kesehatan seperti selalu menggunakan masker dan sarung tangan pelindung, terutama ketika harus berinteraksi dengan masyarakat.
"Kita juga ikut mensoaialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat. Nah dalam kerja itu, kami juga tentu menggunakan alat pelindung seperti masker dan sarung tangan" ujarnya.
Anggota Satgas juga siap membantu pendistribusian bantuan sosial jika diperlukan. Terutama kepada masyarakat yang tempat tinggalnya relatif sulit dijangkau kendaraan.
"Kita siap membantu distribusi bantuan sosial terutama dalam bentuk logistik atau barang sembako. Menjelang lebaran nanti kita juga siap bergerak mendistribusikan bantuan sembako" papar Dedi.
Di sisi lain Dedi juga menjelaskan tugas pokok pengawasan Citarum dari pencemaran saat ini relatif berkurang. Berkurangnya kerja pengawasan terkait banyaknya industri yang tutup selama covid 19.
"Kita berharap kondisi ini tetap bisa dipertahankan dimana pencemaran limbah industri ke Citarum berkurang drastis" pungkasnya.