Breaking News
---

Stop Bullying! Polisi di Batujaya Karawang Ingatkan Peserta Didik TIdak Saling Membully

Kembali AKBP Wirdhanto Hadicaksono terjunkan para personilnya untuk mendatangi sekolah-sekolah yang ada di wilayah hukum Polres Karawang dan kali ini terpantau dua Bhabinkamtibmas dari Polsek Batujaya.

Foto : Bincang hangat Anggota Polsek Batujaya bareng peserta didik di SMK Matlaulanwar pada Jumat pagi (6/10/23).

Jumat pagi,(6/10/23), tampak Aiptu Yulian dan Aiptu Dadang termonitor sedang memberikan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) kepada peserta didik di lingkungan SMK Matlaulanwar.


Diketahui sekolah tersebut berada di Jalan Raya Batujaya, KM 3, RT/RW 11/04, Dusun Sumurjaya, Desa Segaran, Kecamatan Batujaya.

Foto : Bincang hangat Anggota Polsek Batujaya bareng peserta didik di SMK Matlaulanwar pada Jumat pagi (6/10/23)

SMK Matlaulanwar saat ini masih berstatus akreditasi B dengan Kasek Amron dengan jumlah tenaga pengajar (Guru,red) sebanyak 17 orang, dan jumlah peserta didiknya sebanyak 365 orang yang terdiri pelajar pria sebanyak 165 orang dan sisanya sebanyak 200 peserta didik perempuan.


Kegiatan ini tentunya dalam rangka upaya pembinaan dan penanaman budi pekerti agar tidak ada bullying (perundungan) dan persitiwa lainnya yang membahayakan bagi peserta didik.


Psikolog Klinis dari Brawijaya Healthcare, Nuran Abdat mengatakan bahwa bullying adalah suatu tindakan, perilaku agresif yang dilakukan seseorang atau individu, yang akhirnya timbul opini ataupun komentar yang akan membuat orang/lawan bicaranya merasa terintimidasi atau terhakimi, sehingga membawa dampak negatif bagi orang lain.

Atau secara sederhana, bullying bisa diartikan sebagai sebuah tindakan menyakiti orang lain agar dirinya memiliki kuasa untuk mengatur orang lain. Tindakan menyakiti orang lain tersebut bisa ditunjukan dengan berbagai cara. Misalnya saja dengan mengintimidasi, labeling, gossiping, sampai ketindakan fisik seperti menampar ataupun memukul.

Foto : Bincang hangat Anggota Polsek Batujaya bareng peserta didik di SMK Matlaulanwar pada Jumat pagi (6/10/23)

Untuk itu, Kapolsek Batujaya AKP Supriatno tandaskan bahwa pihaknya kepada peserta didik ingin menanamkan etika dan estetika juga kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari dan mewanti-wanti agar mereka bisa menjaga almamater atau nama baik sekolah baik di dalam maupun di luar sekolah.

Bhabinkamtibmas Polsek Batujya yang diterjunkan ke sekolah sekaligus menghimbau kepada para peserta didik untuk menjauhi penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang (Narkoba) yang bisa menghancurkan masa depan generasi muda, imbuh dari AKP Supriatno.


Ia juga menyebutkan, pihak kepolisian Mapolsek Batujaya gencar melakukan himbauan kepara peserta didik lainnya yang berada di wilayah hukum Polsek Batujaya.

Itu semua untuk demi peserta didik bisa menjauhi misal tawuran antar pelajar yang mengakibatkan luka-luka bahkan bisa mengakibatkan meninggal dunia, kata Kapolsek.

Ia berpesan pula agar para peserta didik untuk bisa menghindari lingkungan maupun pergaulan yang berpotensi menyebabkan pelanggaran-pelanggaran hukum maupun hal-hal yang bisa menghancurkan masa depan mereka.

Diketahui sebelumnya pihak Polres Karawang mendapatkan dukungan penuh dari sejumlah kalangan agar mengoptimalkan para personilnya sambangi sekolah-sekolah.

Hal tersebut guna antisipasi masalah kekinian yang lagi marak terjadi dilingkungan sekolah misal kasus dari bullying hingga masuknya peredaran narkoba ke lingkungan sekolah seperti rame diberitakan media masa di Tanah Air termasuk di Kabupaten Karawang,(*).

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan