Breaking News
---

Polres Subang Petakan Kerawanan Pilkades Serentak

Polres Subang petakan titik rawan harkamtibmas, pada pelaksanaan Pilkades Serentak, yang digelar Minggu (3/12/2023) besok.

Foto ilustrasi

Kabag Ops Polres Subang Kompol Iwan Setiawan mengatakan, dari laporan sejumlah jajaran Polsek, yang diwilayahnya dilaksanakan Pilkades Serentak, dan juga laporan hasil deteksi dini Sat Intelkam Polres Subang,

Pengaman Pilkades serentak tersebut, pihaknya menerjunkan sebanyak 723 personel gabungan, untuk melakukan mapping patroli di 22 desa, yang melaksanakan Pilkades serentak. 

Titik rawan gangguan harkamtibmas, berada di 9 desa, yang patut diwaspadai oleh seluruh personil.

"Untuk titik rawan dalam pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Subang, hasil mapping jajaran Polsek dan Kir Intel, ada 9 Desa yang memang dianggap rawan. Hal tersebut, tentunya yang perlu diantisipasi. Namun demikian, dari 22 Desa yang menggelar Pilkades, semuanya kita kategorikan rawan, diantaranya, rawan dan kurang rawan, dan sangat rawan," papar kompol Iwan kepada wartawan di Subang, Sabtu (2/12/2023).

Kabag Ops juga menjelaskan, katagori sangat rawan tersebut, kriterianya terkait demografi, diantaranya rawan bencana seperti rawan banjir dan rawan rob, serta ada beberapa desa yang rawannya karena antusias masyarakat yang banyak DPT, dan ada beberapa desa yang dikatagorikan rawan, diantaranya karena calon incumbent, head to head dari para kontestan, serta hanya ada dua calon yang maju di Pilkades serentak.

"Adapun dari rawan konflik tersebut, dari 9 desa ada yang rawan demografi, rawan dengan jumlah DPT terbanyak, rawan karena eforia masyarakat yang fanatik, serta rawan konflik, sedangkan untuk rawan konflik ada, salah satunya di wilayah Pantura Subang," jelasnya. 

Iwan menambahkan, pihaknya mendorong 12 jajaran Polsek di 14 kecamatan, dan 22 desa, yang melaksanakan Pilkades tersebut, tentunya menugaskan 723 anggota jajaran dari tim gabungan.

"Anggota jajaran kami juga, melaksanakan patroli dengan cara mobile, on call dan juga stasioner langsung bertugas di lokasi Pilkades tersebut," pungkas Kabag Ops Polres Subang.(*)

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan