Pilkada 2024, Ini 13 Daftar Nama Bacakada PDIP
Rabu, Agustus 14, 2024
PDIP membeberkan, 13 nama bakal calon kepala daerah (bacakada) dari internal partainya untuk bertarung di Pilkada Serentak 2024. 13 bacakada kader PDIP itu, terdiri dari lima calon gubernur dan enam calon wakil gubernur.
Simak 13 daftar nama bacakada PDIP untuk Pilkada 2024, di dalam artikel ini. Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, PDIP secara resmi telah menetapkan 13 bacakada tersebut.
Salah satu nama yang diserahkan rekomendasi oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri adalah Edy Rahmayadi. Edy diusung PDIP sebagai bacakada Pilgub Sumatera Utara 2024.
Edy nantinya bakal melawan Bobby Nasution di Pilgub Sumatera Utara. "Sumatera Utara Letnan Jenderal TNI Purnawirawan Edy Rahmayadi," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat penyerahan rekomendasi bakal calon kepala daerah di kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu (14/8/2024).
Kemudian, ada juta bacakada untuk bertarung di 292 kabupaten/kota. Dengan rincian, 141 calon kepala daerah dan 103 calon wakil kepala daerah berasal dari PDIP.
Berikut daftar lengkap 13 calon gubernur yang diusung oleh PDIP:
1. Aceh, Muzakir Manaf
2. Sumatera Utara, Letnan Jenderal TNI Purnawirawan Edy Rahmayadi
3. Riau, Abdul Wahid dan SF Hariyanto
4. Bengkulu, Helmi Hasan dan Mian
5. Nusa Tenggara Barat, Sitti Rohmi Djalillah dan Musyafirin
6. Sulawesi Utara, Steven Kandouw
7. Kalimantan Tengah, Nadalsyah dan Sigit Yunianto
8. Kalimantan Timur, Isran Noor dan Hadi Mulyadi
9. Sulawesi Selatan, Mohammad Ramdhan Pomanto alias Danny Pomanto dan Azhar Arsyad
10. Sulawesi Tenggara, Lukman Abunawas dan La Ode Ida
11. Papua Barat Daya, Letjen TNI Purnawirawan Joppye Onesimus Wayangkau dan Ibrahim Ugaje
12 Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura dan Mayor Jenderal TNI Purnawirawan Sulaiman Agusto
13. Maluku, Letnan Jenderal TNI Purnawirawan Jeffrey A. Rahawarin dan Abdul Mukti Kaliobas.(*)